PURUK CAHU,PROKALTENG.CO-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) menggelar pesta rakyat, dalam rangka merayakan malam pisah sambut 2024-2025 yang dipusatkan, di Stadion Sepakbola WMY, Selasa (31/12) malam.
Ribuan masyarakat memadati depan panggung hiburan, dihibur artis artis ibukota Ghea Youbi dan artis Dayak Kalteng, Syntia Sari, Ressa Fatricia, band lokal Ganfas Band dan artis lokal lainnya. Pj Bupati Mura, Dr Hermon MSi yang hadir langsung bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan (Forkopimda) Mura sambutan berharap, pada 2025 Murung Raya tetap dalam keadaan damai, kondusif, dan masyarakat sejahtera.
“Mari kita sambut tahun ini dengan penuh optimistis, bahwa perjuangan dan kerja keras kita akan membuahkan hasil yang lebih maksimal, niat tulus dan ikhtiar dalam membangun serta memajukan Kabupaten Murung Raya yang kita cintai,” ujarnya.
Hermon mengatakan, agar momentum pergantian tahun ini, dapat dijadikan introspeksi diri terhadap segala yang dilakukan tahun sebelumnya. Ia berharap ke depan Kabupaten Murung Raya ke depan Dia mengajak, bulatkan tekad bersama untuk membangun Murung Raya, dengan semangat yang makin kuat, lebih semangat lagi untuk membangun Murung Raya di tahun 2025.
“Murung Raya kemajuannya ada di depan mata kita, dan mari bersama dengan apa yang kita milik mari jaga kerukunan, ketertiban dan mari kita jaga Murung Raya dalam kebaikan,”ulasnya.
Sehingga yang telah dicapai pada tahun 2024 menjadi bekal untuk melangkah lebih kuat dengan dukungan semuanya. Tampak beberapa menit menjelang pergantian tahun dari 2024 menuju 2025, acara pun ditutup dengan doa bersama lintas agama, disusul meriahnya pesta kembang api diatas langit-langit Puruk Cahu. (dad/kpg)