NANGA BULIK, PROKALTENG.CO -Penjabat (Pj) Bupati Lamandau, Said Salim menyatakan komitmennya menyinergikan program pembangunan. Baik yang berasal dari tingkat kabupaten, provinsi, maupun pusat.
Ia menekankan bahwa semua program yang bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat akan terus dilanjutkan.
Seperti halnya, implementasi program Asta Cita dari pemerintah pusat, Pj Bupati Lamandau akan segera mengadakan rapat bersama seluruh kepala OPD di lingkungan Pemkab Lamandau untuk membahas kendala dalam pelaksanaan program tersebut.
“Rapat ini diharapkan dapat memetakan langkah-langkah konkret untuk menerapkan implementasi program Asta Cita dari pemerintah pusat,” ujarnya saat dikonfirmasi prokalteng.co, Jum’at (15/11/2024).
Terkait langkah kongkret sinergi yang akan dilakukan Pemkab Lamandau untuk menjalankan program pusat, Said Salim menuturkan tentunya akan lebih intensif dalam koordinasi dan komunikasi.
Pj Bupati Lamandau, akan melakukan komunikasi dengan seluruh pemangku kepentingan di Kabupaten Lamandau untuk memastikan keselarasan program dan kegiatan tersebut.
“Pemkab Lamandau akan melakukan monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan program Asta Cita untuk memastikan efektivitas dan pencapaian target. Kemudian akan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) di berbagai bidang untuk mendukung pelaksanaan program Asta Cita ini,” tuturnya.
Selanjutnya menurut Said Salim, terkait pengalokasian anggaran, Pemkab Lamandau akan mengalokasikan anggaran yang diperlukan untuk mendukung pelaksanaan program Asta Cita. Baik melalui dana dekonsentrasi maupun APBD.
“Untuk waktu pelaksanaan implementasi program Asta Cita di Kabupaten Lamandau belum ditentukan secara pasti. Kami akan membahas hal ini lebih lanjut dalam rapat bersama kepala OPD. Soal anggaran, Pemkab Lamandau akan mengalokasikan dana yang diperlukan untuk mendukung program tersebut. Sumber dana dapat berasal dari dana dekonsentrasi dari pemerintah pusat, serta alokasi APBD Kabupaten Lamandau,”jelasnya.
Untuk itu, dia mengaku akan terus berkomitmen untuk melanjutkan dan menyinergikan program pembangunan. Termasuk implementasi program Asta Cita dari pemerintah pusat.
“Pemkab Lamandau akan segera melakukan rapat untuk membahas langkah-langkah konkret dan memastikan sinergi yang efektif dengan program pusat. Waktu pelaksanaan dan alokasi anggaran akan dibahas lebih lanjut dalam rapat tersebut,” tandasnya. (bib/hnd)