33.1 C
Jakarta
Saturday, November 23, 2024

Budi Santosa Instruksikan Pembenahan Stadion Sampuraga Baru

PANGKALAN BUN, PROKALTENG.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) terus melakukan koordinasi untuk pembangunan kembali Stadion Sampuraga Baru. Stadion kebanggaan warga ini membutuhkan perhatian serius agar bisa menjadi lebih baik dan optimal untuk digunakan.

Pj Bupati Kobar, Budi Santosa, menyatakan bahwa pembahasan mengenai rehabilitasi stadion ini sudah dilakukan. Perbaikan akan mencakup bangunan, lampu, dan rumput lapangan sepak bola.

Budi telah meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) untuk segera mengambil tindakan, termasuk penyusunan anggaran dan evaluasi prioritas perbaikan. Hal ini penting karena stadion sering digunakan untuk berbagai acara, namun kondisinya masih kurang terawat.

“Kami sudah melakukan koordinasi dan meminta dinas terkait untuk segera melakukan rehabilitasi dan perbaikan. Sayang jika stadion ini tidak segera ditangani,” ujar Budi.

Baca Juga :  Inklusi Bukanlah Hal yang Harus Dijauhi atau Dikucilkan

Budi juga mengajak semua pemangku kepentingan untuk berpartisipasi dalam upaya ini. Stadion Sampuraga Baru adalah tempat penting untuk pembinaan atlet lokal. Di sini, bibit atlet Kotawaringin Barat dibina dan dilatih, sehingga sangat disayangkan jika stadion ini tidak segera diperbaiki.

“Kami berharap perbaikan bisa dimulai tahun ini dan mohon doa agar dapat terwu- jud sesuai rencana,” pungkasnya. (son/kpg)

PANGKALAN BUN, PROKALTENG.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) terus melakukan koordinasi untuk pembangunan kembali Stadion Sampuraga Baru. Stadion kebanggaan warga ini membutuhkan perhatian serius agar bisa menjadi lebih baik dan optimal untuk digunakan.

Pj Bupati Kobar, Budi Santosa, menyatakan bahwa pembahasan mengenai rehabilitasi stadion ini sudah dilakukan. Perbaikan akan mencakup bangunan, lampu, dan rumput lapangan sepak bola.

Budi telah meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) untuk segera mengambil tindakan, termasuk penyusunan anggaran dan evaluasi prioritas perbaikan. Hal ini penting karena stadion sering digunakan untuk berbagai acara, namun kondisinya masih kurang terawat.

“Kami sudah melakukan koordinasi dan meminta dinas terkait untuk segera melakukan rehabilitasi dan perbaikan. Sayang jika stadion ini tidak segera ditangani,” ujar Budi.

Baca Juga :  Inklusi Bukanlah Hal yang Harus Dijauhi atau Dikucilkan

Budi juga mengajak semua pemangku kepentingan untuk berpartisipasi dalam upaya ini. Stadion Sampuraga Baru adalah tempat penting untuk pembinaan atlet lokal. Di sini, bibit atlet Kotawaringin Barat dibina dan dilatih, sehingga sangat disayangkan jika stadion ini tidak segera diperbaiki.

“Kami berharap perbaikan bisa dimulai tahun ini dan mohon doa agar dapat terwu- jud sesuai rencana,” pungkasnya. (son/kpg)

Terpopuler

Artikel Terbaru