PANGKALAN BUN, PROKALTENG.CO– Penjabat Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Budi Santosa. Mengapresiasi langkah yang diambil oleh Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK). Berbagai kegiatan yang dilakukan oleh TP PKK berhasil menorehkan prestasi dan kebanggaan bagi masyarakat sekitar.
Setelah berbagai inovasi dan terobosan di bidang keluarga, kali ini TP PKK kembali melakukan inovasi di bidang pertanian dengan menggelar panen perdana buah melon di kebun milik PKK.
“Ini sangat luar biasa dan mampu memberikan daya tarik tersendiri bagi masyarakat Kobar. Para ibu-ibu PKK berhasil melakukan panen perdana buah melon di kebun mereka sendiri,” kata Budi Santosa.
Menurutnya, dengan hasil yang diperoleh ini, kebun tersebut bisa menjadi percontohan bagi para petani lainnya. Kebun milik TP PKK Kotawaringin Barat ini memberikan motivasi kepada masyarakat untuk kembali menanam buah yang memang tidak mudah dihasilkan.
Langkah ini juga dapat membantu meningkatkan ketahanan pangan di daerah. Terbukti, hasil dari inovasi ini sangat memuaskan, membuktikan bahwa dengan kemauan yang kuat, hasil yang terbaik dapat dicapai, seperti yang terjadi di kebun PKK ini.
“Kami melihat, dari 1.000 batang tanaman melon yang ditanam, hasilnya sangat banyak. Di kebun ini ditanam tiga varietas melon, yakni New Kinanti, Alisha, dan Okasa,” ujarnya.
Hasil panen perdana juga tidak main-main. TP PKK berhasil memanen sekitar 800 kg melon. Berat rata-rata per buah melon mencapai 1,5 kg hingga 2,4 kg. Hal ini menunjukkan potensi yang menjanjikan jika budidaya melon ini dikembangkan lebih luas lagi. (son/kpg)