25.2 C
Jakarta
Friday, March 29, 2024

Seleksi CPNS, Kepala BKPP: Tidak Ada yang Bisa Meluluskan, Selain Diri

KASONGAN–Bagi masyarakat yang berminat untuk menjadi pelamar Calon
Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan
diminta untuk segera mempersiapkan diri. Pasalnya, jika tidak ada halangan,
pada 11 November 2019 ini, penerimaan akan segera dibuka.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Kepegawaian
Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Katingan Bambang Harianto kepada
Kalteng Pos, Rabu (6/11). Menurutnya,
mereka hingga kini masih menunggu petunjuk dari BKN. Sebab
rencananya penerimaan CPNS ini akan dilakukan secara serentak di seluruh
Indonesia pada tanggal tersebut.

“Jika tidak ada penundaan.
Makanya kami masih menunggu petunjuk dulu. Namun tidak ada salahnya kita
informasikan hal ini, agar para pelamar ini mulai mempersiapkan diri menghadapi
seleksi CPNS ini,” katanya.

Baca Juga :  Sakariyas: Jangan Sampai Ada Kegiatan di Luar Program!

Dalam seleksi ini, tegasnya lagi,
sama seperti tahun sebelumnya, yaitu menggunakan sistem daring. Namun demikian,
ujarnya, untuk berkas fisik bisa dikirim lewat kantor pos atau diantar secara
langsung ke Kantor BKPP Kabupaten Katingan. “Kami berikan kemudahan untuk
pelamar memilih. Dalam pengiriman berkas,” kata dia.

Selanjutnya, dia kembali
mengingatkan kepada masyarakat, untuk selalu hati-hati dan waspada terhadap
aksi penipuan. Terutama apabila ada oknum yang mengaku bisa meluluskan untuk
menjadi CPNS.

“Dalam seleksi ini tidak ada
yang bisa meluluskan, selain diri sendiri. Tentunya berdasarkan nilai pada saat
tes nanti. Semua akan terlihat hasil nilainya. Semua transparan. Siapa yang
memiliki nilai tertinggi pada tes, dalam formasi yang dilamar, maka dipastikan
lulus dan diterima untuk menjadi CPNS. Sekali lagi saya tegaskan, yang
menentukan lulus tidaknya menjadi CPNS adalah diri sendiri,” ucapnya. (eri/ila)

Baca Juga :  Taati Peraturan, Wabup Katingan Bayar Retribusi Sampah

KASONGAN–Bagi masyarakat yang berminat untuk menjadi pelamar Calon
Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan
diminta untuk segera mempersiapkan diri. Pasalnya, jika tidak ada halangan,
pada 11 November 2019 ini, penerimaan akan segera dibuka.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Kepegawaian
Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Katingan Bambang Harianto kepada
Kalteng Pos, Rabu (6/11). Menurutnya,
mereka hingga kini masih menunggu petunjuk dari BKN. Sebab
rencananya penerimaan CPNS ini akan dilakukan secara serentak di seluruh
Indonesia pada tanggal tersebut.

“Jika tidak ada penundaan.
Makanya kami masih menunggu petunjuk dulu. Namun tidak ada salahnya kita
informasikan hal ini, agar para pelamar ini mulai mempersiapkan diri menghadapi
seleksi CPNS ini,” katanya.

Baca Juga :  Sakariyas: Jangan Sampai Ada Kegiatan di Luar Program!

Dalam seleksi ini, tegasnya lagi,
sama seperti tahun sebelumnya, yaitu menggunakan sistem daring. Namun demikian,
ujarnya, untuk berkas fisik bisa dikirim lewat kantor pos atau diantar secara
langsung ke Kantor BKPP Kabupaten Katingan. “Kami berikan kemudahan untuk
pelamar memilih. Dalam pengiriman berkas,” kata dia.

Selanjutnya, dia kembali
mengingatkan kepada masyarakat, untuk selalu hati-hati dan waspada terhadap
aksi penipuan. Terutama apabila ada oknum yang mengaku bisa meluluskan untuk
menjadi CPNS.

“Dalam seleksi ini tidak ada
yang bisa meluluskan, selain diri sendiri. Tentunya berdasarkan nilai pada saat
tes nanti. Semua akan terlihat hasil nilainya. Semua transparan. Siapa yang
memiliki nilai tertinggi pada tes, dalam formasi yang dilamar, maka dipastikan
lulus dan diterima untuk menjadi CPNS. Sekali lagi saya tegaskan, yang
menentukan lulus tidaknya menjadi CPNS adalah diri sendiri,” ucapnya. (eri/ila)

Baca Juga :  Taati Peraturan, Wabup Katingan Bayar Retribusi Sampah

Terpopuler

Artikel Terbaru