KUALA KAPUAS,PROKALTENG.CO – Bupati Kapuas H Muhammad Wiyatno menaruh perhatian serius pembukaan keterisolasian wilayah Terusan Kecamatan Bataguh. Bahkan, Sabtu (24/5) bupati turun langsung ke lokasi pembangunan akses darat yang menghubungkan Kota Kuala Kapuas ke Desa Terusan.
Dengan mengendarai motor trail, bupati menyusuri jalan menuju salah satu kawasan lumbung padi di Kabupaten Kapuas tersebut. Saat itu bupati didampingi Wakil Bupati Dodo, Pj Sekda Kapuas Dr Usis I Sangkai, Kepala Dinas PUPR Yan Hendri Ale, Plt Kepala Dinas Pertanian Edi Dese dan Plt Kepala Dinas Damkar Kapuas Jendrawan.
Ruas jalan menuju Terusan masih berupa tanah dan belum dapat diakses kendaraan roda empat. Memerlukan waktu tempuh sekitar 41 menit dari Kota Kuala Kapuas untuk sampai di lokasi jembatan dan ruas jalan yang akan dibangun menuju Desa Terusan. Wiyatno menegaskan, ruas jalan tersebut rencananya dibangun tahun ini.
“Harapan kita, agar dari Kota Kuala Kapuas bisa tembus langsung ke Desa Terusan,” ujar Wiyatno saat meninjau lokasi.
Ia menambahkan bahwa pembangunan jalan ini sangat penting untuk menunjang konektivitas antarwilayah dan mempercepat akses masyarakat, khususnya dari Desa Terusan, ke pusat kota. Selain itu, jalan tersebut diharapkan dapat mendukung peningkatan perekonomian masyarakat setempat.
“Dengan adanya jalan darat, masyarakat Desa Terusan tidak perlu lagi menggunakan jalur sungai untuk menuju Kota Kuala Kapuas. Ini akan mempermudah mobilisasi, termasuk dalam membawa hasil pertanian ke pasar,” kata Wiyatno.
Wiyatno juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung rencana pembangunan ini demi kemajuan bersama. Ia menegaskan bahwa sinergi antara pemerintah daerah dan warga sangat penting untuk mewujudkan infrastruktur yang berkelanjutan dan bermanfaat luas.
“Dengan tersambungnya akses jalan darat dari Kota Kuala Kapuas ke Desa Terusan, kita harapkan akan mampu memacu pertumbuhan perekonomian masyarakat di kawasan tersebut dan membawa kesejahteraan masyarakat,” harap dia. (art/kpg)