PALANGKA
RAYA, KALTENGPOS.CO – Ketua
Tim Relawan Bintang 9 Kalimantan Tengah H Abdul Wahid Aha melaksanakan
deklarasi dan menyatakan siap untuk memenangkan pasangan calon gubernur dan
wakil gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo
dalam pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) 9 Desember 2020, Jumat (25/9).
Dikatakan Wahid, Relawan
Bintang 9 adalah relawan yang bergerak di bawah Nahdlahtul Ulama Provinsi
Kalimantan Tengah yang terdiri dari Ansor, Fatayat, Muslimat, dan lainnya. Di mana
setelah dalam deklarasi ini, seluruh warga Nahdliyin menyatakan siap untuk
mendukung pasangan H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo.
“Kami warga Nahdliyin
seluruh Kabupaten/kota se-Kalteng, telah siap untuk memenangkan pasangan H
Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo dalam pilkada 9 Desember mendatang,†tegas
Wahid.
Sementara di tempat yang
sama, salah satu pengurus Ansor sekaligus Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
Kota Palangka Raya Sugianor menambahkan jika ia beserta warga Nahdliyin optimistis
jika pasangan H Sugianto Sabran dan H Edy Pratowo dapat melanjutkan kembali pembangunan
di Provinsi Kalteng.
Sosok H Sugianto Sabran,
sambung Sugianor, sudah cukup dikenal oleh warga Nahdliyin. Selain itu, sikap
dan perhatian yang diberikan H Sugianto Sabran selama menjadi Gubernur, sangat
besar, khususnya untuk NU Kalteng.
Dengan demikian, Tim Relawan Bintang 9 berpendapat dan menyatakan siap memberi
dukungan.
“Kami juga akan senantiasa
siap mengawal tahapan pilkada ini, mulai dari masa Kampanye, pemilihan, hingga
selesai. Kami berharap Bapak H Sugianto Sabran dapat kembali melanjutkan visi
dan misinya dalam membangun Kalteng ke arah yang lebih baik,†tutup Sugianor.