28.4 C
Jakarta
Monday, April 29, 2024

Ketika PSBB Bikin Kesenian Beralih ke Dunia Maya

PEMBATASAN Sosial Berskala
Besar (PSBB) seiring wabah Covid-19 menjadikan banyak kelas beralih ke jagad
maya sebagai upaya untuk tetap dapat berbagi pengetahuan. Salah satunya
dilakukan oleh Komunitas Salihara melalui program Home Artxercise: Main
Pantomim.

==

KELAS yang diselenggarakan
daring ini dikhususkan bagi anak-anak dan remaja. Richard Kalipung dari Sena
Didi Mime menjadi pengajar kelas yang berlangsung selama dua hari ini.

’’Materi program ini terdiri
dari gerakan-gerakan dasar pantomim yang diikuti oleh peserta secara daring,’’
kata Richard. Menurutnya, pengenalan gerakan dasar pantomim tidak secara
langsung dapat dilakukan. Butuh proses pelenturan tubuh agar gerakan-gerakan
dasar pantomim bisa dilakukan dengan baik. Pelenturan tubuh tersebut termasuk
pemanasan yang lazim dilakukan seorang aktor pantomim.

Baca Juga :  Dapat Izin Edar setelah Tangani Seratus Pasien

’’Dalam pantomim pemanasan
tidak hanya berfungsi untuk menyiapkan fisik,’’ katanya. Pemanasan dalam
pantomim sekaligus dapat berfungsi untuk menajamkan imajinasi sekaligus
melenturkan tubuh untuk mendukung gerakan-gerakan yang hendak dibangun.
Pemanasan tersebut sekilas tampak sama dengan lazimnya persiapan fisik dalam
olahraga. Namun, ada beberapa bentuk gerak umum yang secara spesifik dihadirkan
dengan menajamkan pelenturan-pelenturan tubuh.

Misalnya gerakan pemanasan di
bagian leher dan kepala. Pada pemanasan umumnya, gerakan ini cukup dilakukan
dengan menggerakkan kepala menoleh kiri kanan atau atas bawah dan memutar.
Namun, dalam pemanasan untuk pantomim, gerakan ini dilakukan dengan menambah
arah tatapan mata yang fokus pada titik tertentu.

“Menggerakan kepala dengan
menoleh ke kiri atau ke kanan perlu diikuti dengan arah mata ke arah yang sama.
Gerakan memutar juga demikian,” katanya. Hal ini perlu berguna untuk melatih
ekspresi wajah yang punya peran sangat penting dalam pantomim.

Baca Juga :  Kisah Sedih Salma, Anak 4 Tahun di Palangka Raya Penderita Kanker Tula

Olah tubuh tersebut lantas
diikuti dengan pengenalan bentuk-bentuk gerakan pantomim yang meniru sejumlah
hal ringan dalam keseharian. Salah satunya adalah gerak dan mimik meniup balon.
Pada kelas ini Richard tidak sendirian, Almanzo Konoralma dari Sena Didi Mime
juga turut menjadi penyampai materi. Dua aktor kelompok pantomim asal Jakarta
itu bergantian memberikan contoh gerakan dasar yang diikuti oleh anak-anak dan
remaja peserta kelas dari beberapa kota di Indonesia itu. 

 

PEMBATASAN Sosial Berskala
Besar (PSBB) seiring wabah Covid-19 menjadikan banyak kelas beralih ke jagad
maya sebagai upaya untuk tetap dapat berbagi pengetahuan. Salah satunya
dilakukan oleh Komunitas Salihara melalui program Home Artxercise: Main
Pantomim.

==

KELAS yang diselenggarakan
daring ini dikhususkan bagi anak-anak dan remaja. Richard Kalipung dari Sena
Didi Mime menjadi pengajar kelas yang berlangsung selama dua hari ini.

’’Materi program ini terdiri
dari gerakan-gerakan dasar pantomim yang diikuti oleh peserta secara daring,’’
kata Richard. Menurutnya, pengenalan gerakan dasar pantomim tidak secara
langsung dapat dilakukan. Butuh proses pelenturan tubuh agar gerakan-gerakan
dasar pantomim bisa dilakukan dengan baik. Pelenturan tubuh tersebut termasuk
pemanasan yang lazim dilakukan seorang aktor pantomim.

Baca Juga :  Dapat Izin Edar setelah Tangani Seratus Pasien

’’Dalam pantomim pemanasan
tidak hanya berfungsi untuk menyiapkan fisik,’’ katanya. Pemanasan dalam
pantomim sekaligus dapat berfungsi untuk menajamkan imajinasi sekaligus
melenturkan tubuh untuk mendukung gerakan-gerakan yang hendak dibangun.
Pemanasan tersebut sekilas tampak sama dengan lazimnya persiapan fisik dalam
olahraga. Namun, ada beberapa bentuk gerak umum yang secara spesifik dihadirkan
dengan menajamkan pelenturan-pelenturan tubuh.

Misalnya gerakan pemanasan di
bagian leher dan kepala. Pada pemanasan umumnya, gerakan ini cukup dilakukan
dengan menggerakkan kepala menoleh kiri kanan atau atas bawah dan memutar.
Namun, dalam pemanasan untuk pantomim, gerakan ini dilakukan dengan menambah
arah tatapan mata yang fokus pada titik tertentu.

“Menggerakan kepala dengan
menoleh ke kiri atau ke kanan perlu diikuti dengan arah mata ke arah yang sama.
Gerakan memutar juga demikian,” katanya. Hal ini perlu berguna untuk melatih
ekspresi wajah yang punya peran sangat penting dalam pantomim.

Baca Juga :  Kisah Sedih Salma, Anak 4 Tahun di Palangka Raya Penderita Kanker Tula

Olah tubuh tersebut lantas
diikuti dengan pengenalan bentuk-bentuk gerakan pantomim yang meniru sejumlah
hal ringan dalam keseharian. Salah satunya adalah gerak dan mimik meniup balon.
Pada kelas ini Richard tidak sendirian, Almanzo Konoralma dari Sena Didi Mime
juga turut menjadi penyampai materi. Dua aktor kelompok pantomim asal Jakarta
itu bergantian memberikan contoh gerakan dasar yang diikuti oleh anak-anak dan
remaja peserta kelas dari beberapa kota di Indonesia itu. 

 

Terpopuler

Artikel Terbaru