KUALA KAPUAS, PROKALTENG.CO – Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) sangat penting dalam mendukung terlaksana pembangunan di Kabupaten Kapuas, dimana selama ini terjaga dengan baik. Hal itu disampaikan Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Yohanes, ST.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kapuas ini, meminta peranan semua elemen masyarakat dalam membantu menjaga kamtibmas. Sehingga jangan sampai memecah belah persatuan dan kesatuan masyarakat.
“Kita harus tetap bersatu dalam harmonisasi positif, agar tetap menga suasana kondusif,” ucap Yohanes.
Politisi yang akrab disapa Anes ini, mengajak semua elemen intinya fokus untuk menjaga daerah, khususnya dari hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi selama ini Kalteng umumnya, dan Kabupaten Kapuas khususnya dikenal dengan kondisi daerahnya yang aman, stabil, serta tenteram.
“Tugas kita untuk menjaganya, dan bersatu dalam mendukung pembangunan yang tidak lain untuk kepentingan masyarakat,” jelas Anes.
Wakil Rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) II ini, menyampaikan selama ini di Kabupaten Kapuas masyarakat hidup sangat rukun dan berdampingan dengan berbagai keragaman suku, serta agama. Sehingga pembangunan berjalan baik, aman juga lancar.
“Tugas kita menjaga Indonesia, Kalteng, dan Kapuas untuk semakin maju,” pungkasnya. (alh/hnd)