PALANGKA RAYA-Mendekati akhir
triwulan pertama penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pemko
Palangka Raya 2020, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin meminta agar serapan
anggaran perangkat daerah (PD) bisa mencapai target.
Menurut dia, sebelum Rapat
Koordinasi Daerah (Rakorda) dilaksanakan, dia ingin target serapan anggaran
sudah tercapai. Rakorda, akan dilaksanakan pada triwulan kedua, yang berarti
antara April sampai Juni. Di saat itu, ia akan melihat pencapaian masing-masing
PD. Pencapaian serapan anggaran baik keuangan maupun fisik itu juga, lanjut
dia, pasti berpengaruh terhadap kinerja PD. Bila kinerja baik, tentu masyarakat
pula yang akan merasakan dampak positifnya. Pun juga, PD diminta berinovasi
serta melakukan perubahan nyata melalui pembangunan yang dilaksanakan. “Jadi
jangan dulu berbicara tentang perubahan bila serapan anggaran saja, masih belum
sesuai target,†ucapnya, baru-baru ini.
Menurutnya perlu konsistensi,
strategi, upaya dan kerja keras seluruh PD untuk mencapai serapan anggaran
tersebut. Maka dari itu seluruh PD harus aktif saling berkoordinasi dan
mempererat sinergi. Selain serapan, pendapatan juga jadi sorotannya. “Program yang belum maksimal, mesti dimaksimalkan
lagi, yang sudah maksimal pun tetap kita perbaiki demi Kota Cantik Palangka
Raya,†pungkasnya. (ahm/ami)