PULANG PISAU–Polres Pulang Pisau melakukan apel gelar pasukan Aman
Nusa II-2020. Kegiatan yang dipusatkan di halaman Mapolres Pulang Pisau, Kamis
(9/1), dalam rangka menghadapi kontigensi bencana di wilayah hukum Polres
Pulang Pisau.
Apel yang dipimpin Kapolres
Pulang Pisau AKBP Siswo Yuwono Bima Putra Mada, juga diikuti Bupati Pulang
Pisau Edy Pratowo dan unsur FKPD.
Bupati mengungkapkan, apel gelar
pasukan siaga bencana ini sangat penting dilaksanakan. “Karena dari sini kita
dapat melihat dan mengevaluasi sampai sejauh mana kesiapsiagaan kita dalam
mengevakuasi penanggulangan bencana,†kata Edy.
Selain itu juga, lanjut dia,
bagaimana kesiapsiagaan semua pihak, khususnya pihak terkait dalam memberi
pertolongan atas terjadinya bencana. “Karena persiapan SDM maupun sarana dan
prasarana yang digunakan pun harus sudah siap,†tegas bupati.
Dia mengaku, Pemerintah Kabupaten
Pulang Pisau berterima kasih atas dedikasi semua pihak yang hadir mengikuti
apel gelar pasukan untuk siap siaga menanggulangi bencana.
“Pemerintah daerah akan sulit
apabila melakukan sendiri tanpa ada dukungan dari semua stakeholder terkait,â€
ucap bupati.
Dia meminta kepada semua
stakeholder yang terkait untuk selalu siap siaga untuk menanggapi dan
menanggulangi bencana alam. Saat itu, bupati juga mengajak seluruh lapisan
masyarakat di Kabupaten Pulang Pisau untuk selalu waspada dan siap siaga
kemungkinan terjadinya bencana. (mcp/art/ila/nto)