28.1 C
Jakarta
Friday, September 20, 2024

Sekda Kotim Purna Tugas, Sanggul Lumban Gaol Jabat Pelaksana Harian

SAMPIT, PROKALTENG.CO– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) baru-baru ini menggelar acara penghormatan untuk Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotim Fajrurrahman yang memasuki masa purna tugas pada 1 September. Usai dinyatakan purna tugas, Pemkab Kotim memberikan penghargaan tinggi atas dedikasi dan kontribusi Sekda selama bertugas.

“Pada kesempatan ini, izinkan saya juga menyampaikan penghargaan yang setinggi- tingginya kepada Sekda Kotim yang akan segera memasuki masa purna tugas. Bapak Sekda telah mencapai puncak karir sebagai aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Kotim, suatu pencapaian yang sangat luar biasa dan patut menjadi te- ladan bagi kita semua,” ujarnya,Jumat (30/8).

Ia menambahkan, sekda telah memberikan pengabdian yang luar biasa selama masa jabatannya, baik dalam membina maupun mengarahkan ASN di Kabupaten Kotim. “Beliau telah memberikan kontribusi yang sangat berarti dalam berbagai kemajuan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat,” lanjutnya.

Baca Juga :  Memajukan Budaya Melalui Lomba Baca Puisi dan Gelar Budaya

Sebagai bagian dari acara, bupati juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kinerja, dedikasi, dan kepemimpinan Sekda. Menurutnya, berbagai kemajuan terlihat selama Fajrurrahman menjabat.

“Kontribusi Bapak tidak hanya membawa kemajuan bagi Kabupaten Kotim tetapi juga menciptakan ASN yang profesional, berdedikasi, dan berintegritas,” katanya.

Dirinya juga menyampaikan, masapurna tugas bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan awal dari perjalanan baru yang penuh peluang dan tantangan.

“Saya berharap bapak dan ibu dapat menjalani masa pensiun dengan penuh kebahagiaan, menjaga kesehatan dan tetap aktif berkarya dalam bentuk apapun,” tandasnya.

Usai dinyatakan purna tugas, jabatan Sekda Kotim digantikan oleh Sanggul Lumban Gaol sebagai Pelaksana harian (Plh). (sli/ans/kpg)

Baca Juga :  Ketersediaan Kebutuhan Hewan Kurban Aman, Juga Dipastikan Sehat untuk Dikonsumsi

SAMPIT, PROKALTENG.CO– Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) baru-baru ini menggelar acara penghormatan untuk Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotim Fajrurrahman yang memasuki masa purna tugas pada 1 September. Usai dinyatakan purna tugas, Pemkab Kotim memberikan penghargaan tinggi atas dedikasi dan kontribusi Sekda selama bertugas.

“Pada kesempatan ini, izinkan saya juga menyampaikan penghargaan yang setinggi- tingginya kepada Sekda Kotim yang akan segera memasuki masa purna tugas. Bapak Sekda telah mencapai puncak karir sebagai aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Kotim, suatu pencapaian yang sangat luar biasa dan patut menjadi te- ladan bagi kita semua,” ujarnya,Jumat (30/8).

Ia menambahkan, sekda telah memberikan pengabdian yang luar biasa selama masa jabatannya, baik dalam membina maupun mengarahkan ASN di Kabupaten Kotim. “Beliau telah memberikan kontribusi yang sangat berarti dalam berbagai kemajuan pemerintahan dan pelayanan kepada masyarakat,” lanjutnya.

Baca Juga :  Memajukan Budaya Melalui Lomba Baca Puisi dan Gelar Budaya

Sebagai bagian dari acara, bupati juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kinerja, dedikasi, dan kepemimpinan Sekda. Menurutnya, berbagai kemajuan terlihat selama Fajrurrahman menjabat.

“Kontribusi Bapak tidak hanya membawa kemajuan bagi Kabupaten Kotim tetapi juga menciptakan ASN yang profesional, berdedikasi, dan berintegritas,” katanya.

Dirinya juga menyampaikan, masapurna tugas bukanlah akhir dari perjalanan, melainkan awal dari perjalanan baru yang penuh peluang dan tantangan.

“Saya berharap bapak dan ibu dapat menjalani masa pensiun dengan penuh kebahagiaan, menjaga kesehatan dan tetap aktif berkarya dalam bentuk apapun,” tandasnya.

Usai dinyatakan purna tugas, jabatan Sekda Kotim digantikan oleh Sanggul Lumban Gaol sebagai Pelaksana harian (Plh). (sli/ans/kpg)

Baca Juga :  Ketersediaan Kebutuhan Hewan Kurban Aman, Juga Dipastikan Sehat untuk Dikonsumsi

Terpopuler

Artikel Terbaru