24.7 C
Jakarta
Sunday, November 10, 2024

Dharma Wanita Kalteng Berbagi Kasih di HUT RI, Anjangsana ke Panti Rehabilitasi JAM

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Dalam rangka menyambut HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mengadakan anjangsana ke Yayasan Panengan Asie Palangka Raya (PAPR).

Kunjungan kali ini dilakukan di Panti Rehabilitasi Gangguan Kejiwaan Joint Adulam Ministry (JAM) yang terletak di Jalan Tjilik Riwut Km. 18 Marang, Bukit Batu, Palangka Raya, Rabu (14/8/2024) sore.

“Semoga ini bisa membantu,” ujar Ketua DWP Provinsi Kalteng, Anitha Nuryakin, saat menyerahkan bantuan sembilan bahan pokok (sembako) dan makanan ringan kepada para penghuni panti.

Anitha berharap kegiatan sosial semacam ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga :  Nuryakin Pimpin Upacara Harlah Pancasila SMA/SMK

Di sisi lain, Ketua Yayasan PAPR, Edi, menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan perhatian yang diberikan oleh DWP Kalteng.

“Ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi para klien kami. Semoga rezeki ibu-ibu sekalian semakin bertambah. Kami tidak bisa membalas, tapi kami akan selalu mendoakan,” tutur Edi dengan penuh haru.

Saat ini, Panti Rehabilitasi JAM merawat 33 orang yang mayoritas mengalami gangguan kejiwaan, dan perhatian dari masyarakat menjadi sangat berarti bagi mereka. (hfz)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Dalam rangka menyambut HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mengadakan anjangsana ke Yayasan Panengan Asie Palangka Raya (PAPR).

Kunjungan kali ini dilakukan di Panti Rehabilitasi Gangguan Kejiwaan Joint Adulam Ministry (JAM) yang terletak di Jalan Tjilik Riwut Km. 18 Marang, Bukit Batu, Palangka Raya, Rabu (14/8/2024) sore.

“Semoga ini bisa membantu,” ujar Ketua DWP Provinsi Kalteng, Anitha Nuryakin, saat menyerahkan bantuan sembilan bahan pokok (sembako) dan makanan ringan kepada para penghuni panti.

Anitha berharap kegiatan sosial semacam ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga :  Nuryakin Pimpin Upacara Harlah Pancasila SMA/SMK

Di sisi lain, Ketua Yayasan PAPR, Edi, menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan perhatian yang diberikan oleh DWP Kalteng.

“Ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi para klien kami. Semoga rezeki ibu-ibu sekalian semakin bertambah. Kami tidak bisa membalas, tapi kami akan selalu mendoakan,” tutur Edi dengan penuh haru.

Saat ini, Panti Rehabilitasi JAM merawat 33 orang yang mayoritas mengalami gangguan kejiwaan, dan perhatian dari masyarakat menjadi sangat berarti bagi mereka. (hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru