32.6 C
Jakarta
Saturday, April 19, 2025

Pemprov Dorong Masyarakat Kenali Budaya Kalteng Lewat Museum

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko mengajak masyarakat untuk bisa berkunjung ke Museum Balanga. Sebab, menurutnya di museum tersebut masyarakat bisa mengetahui dan mendapatkan informasi terkait apa saja budaya Kalimantan Tengah.

“Kepada masyarakat ayo kunjungi Museum Balanga, karena di sini salah satu tempat  untuk kita belajar dan berbagi pengetahuan. Baik itu tentang budaya orang Dayak, juga kehidupan suku Dayak.  Semua bisa menambah pengetahuan kita. Jika ingin mengenal orang Dayak, Museum Balanga tempatnya,” ucapnya, Selasa (20/9/2022).

Dirinya berharap dengan kunjungan masyarakat ke museum, bisa lebih membawa dampak kepada orang luar. Sehingga budaya yang ada di Kalimantan Tengah bisa tersampaikan ke tengah masyarakat tidak hanya di Kalteng saja, akan tetapi bisa lebih dikenal ke luar Kalteng.

Baca Juga :  Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Perlu Sinergitas yang Baik

“Karena jika ingin mengenal kita masyarakat Dayak, baik itu terkait kehidupan, adat, kebudayaan dan lain sebagainya, ya di sini tempatnya. Kalau bukan kita siapa lagi yang melestarikan budaya kita, karena kita ketahui bahwa budaya merupakan salah satu hal yang penting di negara kita Indonesia ini,”katanya.






Reporter: Syahyudi

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko mengajak masyarakat untuk bisa berkunjung ke Museum Balanga. Sebab, menurutnya di museum tersebut masyarakat bisa mengetahui dan mendapatkan informasi terkait apa saja budaya Kalimantan Tengah.

“Kepada masyarakat ayo kunjungi Museum Balanga, karena di sini salah satu tempat  untuk kita belajar dan berbagi pengetahuan. Baik itu tentang budaya orang Dayak, juga kehidupan suku Dayak.  Semua bisa menambah pengetahuan kita. Jika ingin mengenal orang Dayak, Museum Balanga tempatnya,” ucapnya, Selasa (20/9/2022).

Dirinya berharap dengan kunjungan masyarakat ke museum, bisa lebih membawa dampak kepada orang luar. Sehingga budaya yang ada di Kalimantan Tengah bisa tersampaikan ke tengah masyarakat tidak hanya di Kalteng saja, akan tetapi bisa lebih dikenal ke luar Kalteng.

Baca Juga :  Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Perlu Sinergitas yang Baik

“Karena jika ingin mengenal kita masyarakat Dayak, baik itu terkait kehidupan, adat, kebudayaan dan lain sebagainya, ya di sini tempatnya. Kalau bukan kita siapa lagi yang melestarikan budaya kita, karena kita ketahui bahwa budaya merupakan salah satu hal yang penting di negara kita Indonesia ini,”katanya.






Reporter: Syahyudi

Terpopuler

Artikel Terbaru