PALANGKA RAYA รขโฌโ Kabar gembira sekaligus menyedihkan kembali muncul
dari penanganan kasus Virus Corona di Kalimantan Tengah. Pasalnya, hari ini
(5/4/2020), terkonfirmasi satu orang pasien dinyatakan berhasil sembuh. Namun di
lain pihak, juga terdapat penambahan pasien positif yang cukup signifikan.
รขโฌลHari ini ada penambahan 8 kasus
baru yag terkonfirmasi positif Covid-19 di Kalimantan Tengah. Masing-masing, 4
di Palangka Raya, 3 di Kabupaten Kotawaringin Timur dan 1 di Kabupaten
Kotawaringin Barat,รขโฌย kata Wakil Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Pencegahan
Covid-19 Provinsi Kalteng, dr Suyuti Syamsul, Minggu (5/4/2020) sore.
Dengan adanya penambahan 8 pasien
positif tersebut, lanjut dia, maka hingga kini tercatat telah ada 19 kasus
Covid-19 di Kalteng, dan 5 di antaranya berhasil sembuh.
Dengan penambahan kasus positif
Covid-19 ini, membuat tiga wilayah berada di zona merah, yakni Palangka Raya,
Kotawaringin Timur dan Kotawaringin Barat.
Sementara total kasus Covid-19,
berdasarkan data yang dirilis Gugus Tugas Covid-19 Kalteng, saat ini juga
terdapat 593 Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan 54 pasien dalam pengawasan (PDP)