Kawasan Flamboyan Bawah Membara, Puluhan Rumah Terbakar
PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kebakaran terjadi pada puluhan bangunan rumah di Gang Kahanjak Kawasan Flamboyan Bawah RT 004 RW 008, Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut, Kota Palangkaraya, Selasa (1/8/2023) sore. Sontak kejadian itu membuat warga sekityar gempar dan panik. Beragam upaya warga setempat berusaha memadamkan kobaran api sebelum petugas pemadam kebakaran tiba.
Kepulan asap hitam tebal membumbung tinggi ke langit. Petugas pemadam kebakaran maupun relawan pemadam seketika bergegas menuju lokasi kejadian di Kawasan Flamboyan Bawah itu. Hanya saja, akses ke lokasi kejadian terkendala kondisi jalan yang sempit. Bahkan mobil pemadam kebakaran pun tak bisa memasuki ke lokasi kebakaran.
Sementara dirinya menduga bahwa api tersebut berasal dari bangunan barak belasan pintu yang berbahan sebagian besar dari kayu.
Hingga berita ini ditayangkan, para petugas pemadam kebakaran masih berjuang menjinakkan kobaran api. Belum diketahui secara pasti berapa jumlah bangunan rumah yang ludes terbakar. (hfz/hnd)
PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kebakaran terjadi pada puluhan bangunan rumah di Gang Kahanjak Kawasan Flamboyan Bawah RT 004 RW 008, Kelurahan Langkai, Kecamatan Pahandut, Kota Palangkaraya, Selasa (1/8/2023) sore. Sontak kejadian itu membuat warga sekityar gempar dan panik. Beragam upaya warga setempat berusaha memadamkan kobaran api sebelum petugas pemadam kebakaran tiba.
Kepulan asap hitam tebal membumbung tinggi ke langit. Petugas pemadam kebakaran maupun relawan pemadam seketika bergegas menuju lokasi kejadian di Kawasan Flamboyan Bawah itu. Hanya saja, akses ke lokasi kejadian terkendala kondisi jalan yang sempit. Bahkan mobil pemadam kebakaran pun tak bisa memasuki ke lokasi kebakaran.
Sementara dirinya menduga bahwa api tersebut berasal dari bangunan barak belasan pintu yang berbahan sebagian besar dari kayu.
Hingga berita ini ditayangkan, para petugas pemadam kebakaran masih berjuang menjinakkan kobaran api. Belum diketahui secara pasti berapa jumlah bangunan rumah yang ludes terbakar. (hfz/hnd)