PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Palangkaraya Fairid Naparin merespon terkait dukungan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar yang mengusung Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo dan Putra Presiden RI Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden tahun 2024.
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka akhirnya diumumkan sebagai calon wakil presiden (cawapres) pendamping Prabowo Subianto. Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) menyambut positif keputusan dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) mengusung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.