27.3 C
Jakarta
Wednesday, April 16, 2025

Bosan dengan Opor, Cobalah Ketupat Lebaran dengan Sup Palumara

 Bosan dengan rendang, opor, atau sayur
labu sebagai menu pendamping ketupat saat Lebaran, maka tahun ini cobalah
kreasi menu yang berbeda. Masih dalam sajian menu tradisional, jika mampir ke
daerah Makassar, Sulawesi Selatan, masyarakat akan menemui resep Sup Palumara.

Sup berbahan dasar ikan itu, rasanya segar
asam gurih, bisa juga disantap dengan ketupat atau nasi hangat. Sehingga
hidangan saat Lebaran bersama keluarga akan berbeda dan lebih nikmat.

Sous Chef Aston Priority Simatupang Hotel and
Conference Center
 Agus Setiawan
memberikan resepnya untuk para ibu di rumah. Bahan baku utamanya adalah ikan
kakap merah, dengan kandungan protein yang tinggi.

“Resep sup Palumara ini mirip dengan sup ikan
bumbu kuning kalau masakan Betawi. Akan gtetapi bedanya, rasanya lebih khas
yaitu asam gurih. Kuahnya cocok dihidangkan dengan nasi hangat atau ketupat
Lebaran, sesuai selera,” ungkap Chef Agus kepada JawaPos.com baru-baru
ini.

Rahasia bumbu kuah asam ternyata ada di
perasan air jeruk nipis pada sup tersebut. Berbagai rempah seperti daun kemangi
juga menambah rasa segar pada sup tersebut.

Baca Juga :  Anda Jomblo ? yang Perlu Dipertimbangkan agar Mudah Mendapatkan Jodoh

“Kami tak pakai asam Jawa, kuah asamnya dari
jeruk nipis. Lalu bumbu kuningnya dari kunyit,” jelas Chef Agus.

Palumara sebagai pendamping ketupat
Lebaran/dok Aston

Bahan-bahan:
1/2 kg ikan kakap merah, potong
1-2 buah jeruk nipis
1 ruas jahe
2 buah serai
2 lembar daun jeruk
2 buah tomat
5 buah cabai rawit merah
Daun kemangi
Gula dan garam secukupnya
Air

Bumbu halus:
Bawang putih 5 siung
Bawang merah 7 siung
Kunyit 2 ruas

Cara Membuat :
Cuci bersih ikan dan lumuri dengan jeruk nipis serta jahe. Tumis bumbu halus
hingga harum masukkan serai,daun jeruk dan jahe. Tumis hingga matang dan
sisihkan. Masukkan air secukupnya hingga mendidih kemudian masukkan ikan kakap.
Masak hingga mendidih sambil menambahkan gula dan garam. Masukkan cabai, tomat,
dan air perasan jeruk nipis. Masak hingga bumbu meresap dan ikan matang lalu
masukkan daun kemangi. Sajikan.

Kandungan Nutrisi Ikan Kakap Merah

Dilansir dari Live Strong, Sabtu (1/6), jika
dikonsumsi dalam jumlah yang tepat, kakap merah meningkatkan asupan nutrisi dan
berkontribusi pada diet seimbang. Setiap 6-ons penyajian kakap merah
meningkatkan asupan kalori sebesar 170 kalori atau 9 persen dari asupan harian.
Seperti protein hewani lainnya, kakap merah mengandung semua sembilan asam
amino yang perlu dikonsumsi sebagai bagian dari makanan dan menjadikannya
protein lengkap.

Baca Juga :  Lewat Koperasi, Perempuan Miliki Potensi dalam Peningkatan Ekonomi

Kakap merah hadir penuh dengan vitamin
esensial, terutama vitamin D dan E. Kandungan vitamin D kakap merah membuat
tulang kuat, karena membantu tubuh menyerap dan menggunakan kalsium pembangun
tulang dengan baik. Vitamin E mendukung pertumbuhan sel darah merah yang sehat.

Tambahkan kakap merah ke dalam makanan sebagai
sumber magnesium dan selenium, dua mineral penting. Seperti halnya vitamin E,
selenium melindungi jaringan Anda dari kerusakan karena perannya sebagai
antioksidan. Magnesium dalam kakap merah membantu tubuh menghasilkan energi dan
mempertahankan gigi dan tulang yang kuat. Kakap merah berfungsi sebagai sumber
asam lemak omega-3 yang baik.(jpc)

 

 

 Bosan dengan rendang, opor, atau sayur
labu sebagai menu pendamping ketupat saat Lebaran, maka tahun ini cobalah
kreasi menu yang berbeda. Masih dalam sajian menu tradisional, jika mampir ke
daerah Makassar, Sulawesi Selatan, masyarakat akan menemui resep Sup Palumara.

Sup berbahan dasar ikan itu, rasanya segar
asam gurih, bisa juga disantap dengan ketupat atau nasi hangat. Sehingga
hidangan saat Lebaran bersama keluarga akan berbeda dan lebih nikmat.

Sous Chef Aston Priority Simatupang Hotel and
Conference Center
 Agus Setiawan
memberikan resepnya untuk para ibu di rumah. Bahan baku utamanya adalah ikan
kakap merah, dengan kandungan protein yang tinggi.

“Resep sup Palumara ini mirip dengan sup ikan
bumbu kuning kalau masakan Betawi. Akan gtetapi bedanya, rasanya lebih khas
yaitu asam gurih. Kuahnya cocok dihidangkan dengan nasi hangat atau ketupat
Lebaran, sesuai selera,” ungkap Chef Agus kepada JawaPos.com baru-baru
ini.

Rahasia bumbu kuah asam ternyata ada di
perasan air jeruk nipis pada sup tersebut. Berbagai rempah seperti daun kemangi
juga menambah rasa segar pada sup tersebut.

Baca Juga :  Anda Jomblo ? yang Perlu Dipertimbangkan agar Mudah Mendapatkan Jodoh

“Kami tak pakai asam Jawa, kuah asamnya dari
jeruk nipis. Lalu bumbu kuningnya dari kunyit,” jelas Chef Agus.

Palumara sebagai pendamping ketupat
Lebaran/dok Aston

Bahan-bahan:
1/2 kg ikan kakap merah, potong
1-2 buah jeruk nipis
1 ruas jahe
2 buah serai
2 lembar daun jeruk
2 buah tomat
5 buah cabai rawit merah
Daun kemangi
Gula dan garam secukupnya
Air

Bumbu halus:
Bawang putih 5 siung
Bawang merah 7 siung
Kunyit 2 ruas

Cara Membuat :
Cuci bersih ikan dan lumuri dengan jeruk nipis serta jahe. Tumis bumbu halus
hingga harum masukkan serai,daun jeruk dan jahe. Tumis hingga matang dan
sisihkan. Masukkan air secukupnya hingga mendidih kemudian masukkan ikan kakap.
Masak hingga mendidih sambil menambahkan gula dan garam. Masukkan cabai, tomat,
dan air perasan jeruk nipis. Masak hingga bumbu meresap dan ikan matang lalu
masukkan daun kemangi. Sajikan.

Kandungan Nutrisi Ikan Kakap Merah

Dilansir dari Live Strong, Sabtu (1/6), jika
dikonsumsi dalam jumlah yang tepat, kakap merah meningkatkan asupan nutrisi dan
berkontribusi pada diet seimbang. Setiap 6-ons penyajian kakap merah
meningkatkan asupan kalori sebesar 170 kalori atau 9 persen dari asupan harian.
Seperti protein hewani lainnya, kakap merah mengandung semua sembilan asam
amino yang perlu dikonsumsi sebagai bagian dari makanan dan menjadikannya
protein lengkap.

Baca Juga :  Lewat Koperasi, Perempuan Miliki Potensi dalam Peningkatan Ekonomi

Kakap merah hadir penuh dengan vitamin
esensial, terutama vitamin D dan E. Kandungan vitamin D kakap merah membuat
tulang kuat, karena membantu tubuh menyerap dan menggunakan kalsium pembangun
tulang dengan baik. Vitamin E mendukung pertumbuhan sel darah merah yang sehat.

Tambahkan kakap merah ke dalam makanan sebagai
sumber magnesium dan selenium, dua mineral penting. Seperti halnya vitamin E,
selenium melindungi jaringan Anda dari kerusakan karena perannya sebagai
antioksidan. Magnesium dalam kakap merah membantu tubuh menghasilkan energi dan
mempertahankan gigi dan tulang yang kuat. Kakap merah berfungsi sebagai sumber
asam lemak omega-3 yang baik.(jpc)

 

 

Terpopuler

Artikel Terbaru