PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Kontingen Panahan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang turun pada Kejurnas Panahan Senior tahun 2022 kembali menambah perolehan medali. Kali ini, pemanah Linda Sariyani lagi-lagi menambah koleksi medali emasnya.
Linda yang turun di kategori compound individu dengan jarak 50 meter putri berhasil unggul dengan atas lawannya Salsabila Mutiara Riga dari Aceh yang meraih medali perak.
Secara total poin, Linda dan Salsabila meraih poin sama. Namun pada panahan terakhir, atlet Kalteng yang baru berusia 18 tahun itu berhasil membidik sempurna, sehingga berhasil meraih medali emas ketiganya di ajang Kejurnas Panahan Senior 2022.
Sementara itu, medali perunggu diraih oleh Indri Purwati dari Kalimantan Timur yang mengungguli lawannya Hilyah Auliya Abdillah dari Jateng.
Sedangkan compound individu putra jarak 50 meter diraih oleh oleh Gilang Aji Jayawardhana dari Jawa Tengah, sedangkan perak Frederico Rifqi dari DIY Jogjakarta, dan perunggu juga diraih pemanah DI Yogyakata Dani Diva Pradana.
Dengan tambahan medali ini, hingga hari kedua Kejurnas Panahan Senior 2022 yang digelar di halaman GOR Indoor Palangka Raya, kontingen Kalteng telah mengumpulkan 5 medali emas, 1 perak dan 3 perunggu.
Perolehan medali itu diraih Linda Sariyani dengan 3 emas dan 1 perak. Kemudian Alek Edward 2 emas dan Linda Lestari 3 perunggu.
Keberhasilan Linda Sariyani yang kembali meraih emas ini pun spontan mendapat apresiasi luar biasa dari tim pelatih dan rekan-rekannya sesama atlet.
Atlet muda asal Kabupaten Sukamara ini mampu menunjukkan kepiawaiannya dalam memanah. Tak hanya itu, dalam keberhasilannya meraih 3 medali emas tersebut, Linda sukses mengalahkan sejumlah atlet senior lain yang telah malang melintang, di antaranya adalah atlet Sea Games dan atlet Pelatnas.