27.5 C
Jakarta
Monday, March 31, 2025

Cerita Thom Haye yang Sempat Kehilangan Oksigen di Stadion saat Melawan Bahrain

PROKALTENG.CO-Setelah kemenangan 1-0 Timnas Indonesia melawan Bahrain di kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (25/3), Thom Haye mengaku bahwa dia sempat kehabisan nafas. Itulah yang membuat Patrick Kluivert memutuskan untuk menariknya keluar di menit ke-60 dan memainkan Ivar Jenner yang lebih segar.

Thom Haye mulai merasa kehabisan nafas saat menjelang akhir babak pertama. “Ada satu momen saat pertengahan babak. Rasanya seperti seluruh oksigen di stadion menghilang,” ucapnya di podcast The Haye Way.

Pemain nomor punggung 19 tersebut bahkan sudah berbicara kepada tim pelatih saat jeda babak pertama. “Kita bekerja sangat baik hingga pertengahan babak, dan saya sudah bilang ke pelatih, kemudian mereka bilang ‘habis-habisan saja’ karena kita sudah menyiapkan pengganti,” tuturnya.

Baca Juga :  Menanti Gol La Pulga

Di babak kedua, Thom sebenarnya sudah merasa lebih baik ketika bermain dan dia menerima keputusan pelatih untuk memainkan gelandang lain. “Namun sejujurnya setelah pertengahan babak saya merasa lebih baik. Kita agak sedikit bertahan, saya bisa mengerti pilihan yang harus dibuat untuk memasukkan pemain yang lebih segar sebagai gelandang,” ujar gelandang asal Almere City.

Ketika melawan Bahrain, Thom Haye sangat baik dalam distribusi bolanya. Melansir Sofascore, dia sukses melepaskan empat dari lima umpan panjang akuratnya yang salah satunya membantu Marselino Ferdinan untuk memberikan assist kepada Ole Romeny.

Saat memasuki ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, laga melawan Australia, Kamis (20/3) merupakan pertama kalinya Thom Haye bermain 90 menit. Sepanjang ronde ketiga, Thom selalu digantikan di babak kedua. Bahkan di laga melawan Tiongkok dan Australia, September lalu, gelandang berusia 30 tahun tersebut tidak bermain sebagai pilihan utama.

Baca Juga :  Klasemen Liga 1 Usai Pekan ke-26, Persaingan Makin Panas

Sejak debut melawan Vietnam, Maret tahun lalu, Thom sudah tampil dalam 11 pertandingan bersama Timnas Indonesia. Dia juga sudah mencetak dua gol saat melawan Filipina dan Tiongkok serta mengoleksi dua assist. (jpc)

PROKALTENG.CO-Setelah kemenangan 1-0 Timnas Indonesia melawan Bahrain di kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (25/3), Thom Haye mengaku bahwa dia sempat kehabisan nafas. Itulah yang membuat Patrick Kluivert memutuskan untuk menariknya keluar di menit ke-60 dan memainkan Ivar Jenner yang lebih segar.

Thom Haye mulai merasa kehabisan nafas saat menjelang akhir babak pertama. “Ada satu momen saat pertengahan babak. Rasanya seperti seluruh oksigen di stadion menghilang,” ucapnya di podcast The Haye Way.

Pemain nomor punggung 19 tersebut bahkan sudah berbicara kepada tim pelatih saat jeda babak pertama. “Kita bekerja sangat baik hingga pertengahan babak, dan saya sudah bilang ke pelatih, kemudian mereka bilang ‘habis-habisan saja’ karena kita sudah menyiapkan pengganti,” tuturnya.

Baca Juga :  Menanti Gol La Pulga

Di babak kedua, Thom sebenarnya sudah merasa lebih baik ketika bermain dan dia menerima keputusan pelatih untuk memainkan gelandang lain. “Namun sejujurnya setelah pertengahan babak saya merasa lebih baik. Kita agak sedikit bertahan, saya bisa mengerti pilihan yang harus dibuat untuk memasukkan pemain yang lebih segar sebagai gelandang,” ujar gelandang asal Almere City.

Ketika melawan Bahrain, Thom Haye sangat baik dalam distribusi bolanya. Melansir Sofascore, dia sukses melepaskan empat dari lima umpan panjang akuratnya yang salah satunya membantu Marselino Ferdinan untuk memberikan assist kepada Ole Romeny.

Saat memasuki ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, laga melawan Australia, Kamis (20/3) merupakan pertama kalinya Thom Haye bermain 90 menit. Sepanjang ronde ketiga, Thom selalu digantikan di babak kedua. Bahkan di laga melawan Tiongkok dan Australia, September lalu, gelandang berusia 30 tahun tersebut tidak bermain sebagai pilihan utama.

Baca Juga :  Klasemen Liga 1 Usai Pekan ke-26, Persaingan Makin Panas

Sejak debut melawan Vietnam, Maret tahun lalu, Thom sudah tampil dalam 11 pertandingan bersama Timnas Indonesia. Dia juga sudah mencetak dua gol saat melawan Filipina dan Tiongkok serta mengoleksi dua assist. (jpc)

Terpopuler

Artikel Terbaru

/