JAKARTA,PROKALTENG.CO– Amiruddin
Bagus Kahfi dikabarkan batal bergabung dengan FC Utrecht. Padahal klub Liga
Belanda itu sudah siap menampung striker masa depan Indonesia itu.
Kabar
kurang baik bagi Bagus ini pertama kali disampaikan Mirwan Suwarso, perwakilan
Resmi Mola TV selaku pemilik program Garuda Select, tim yang sempat diperkuat
Bagus saat menjalani tes di Inggris dan Italia.
Menurut
Mirwan, batalnya Bagus Kahfi gabung FC Utrecht karena Barito Putera tidak
mengirim surat pelepasan striker Timnas Indonesia U-19 itu.
“Utrecht baru saja menarik tawaran mereka karena tidak mendapat
respons dari Barito Putera,†kata Mirwan dikutip Pojoksatu.id dari
CNNIndonesia.com, Jumat (27/11/2020) malam.
Barito
Putera diberikan batas waktu mengirimkan surat keluar untuk Bagus. Namun, sampai
tenggat itu habis Barito belum juga memberikan surat keluar yang jadi
persyaratan utama kepindahan Bagus.
“Berdasarkan
informasi yang saya terima, sebelumnya mereka [FC Utrecht] sudah bicara via
telepon Selasa (24/11) kemarin, dan harusnya Barito Putera mengirim surat
keluar untuk Bagus hari ini,†kata Mirwan.
Pihak
FC Utrecht memberikan batas waktu hingga Jumat (27/11/2020) kepada Barito
Putera untuk segera mengirim surat pelepasan Bagus itu.
“Mereka
[FC Utrecht] menunggu surat pelepasan Bagus hari ini, tapi tidak dikirim.
Mereka coba hubungi Ainul [Sekretaris Klub Barito Putera, Ainul Ridha] via
WhatsApp, namun tidak dijawab,†imbuhnya.
Lanjut Mirwan, pihak FC Utrecht menyesalkan sikap Barito Putera
yang tidak merespons dan memberikan kabar. Alhasil, Bagus tercoret dari alon
rekrutan anyar FC Utrecht.
“Mereka
[FC Utrecht] menyesalkan tidak adanya respons dari Barito, dan mengucapkan maaf
kepada Bagus, namun kini mereka akan merekrut pemain lainnya,†ujarnya.
Bagus
Kahfi mendapat kesempatan emas bergabung dengan FC Utrehct berkat Dennis Wise,
eks pemain Chelsea yang menjadi pelatihnya ketika mengikuti Program Garuda
Select.
Dennis Wise yang menjadi pelatih di tim itu melihat perkembangan
bakat Bagus yang dianggap mampu untuk didorong tampil ke level yang lebih
tinggi, salah satunya bergabung dengan klub sepak bola di Eropa.
Padahal,
Utrech selama ini lebih sering mengambil pemain muda yang berasal dari Prancis,
Belgia, Brasil, Afrika atau Jerman untuk dibina. Supaya Bagus bisa gabung,
Dennis Wise harus melobi dan meyakinkan FC Utrecht untuk memberikan kesempatan
kepada pemain 18 tahun asal Magelang, Jawa Tengah itu.