LONDON – Berakhir sudah
penantian panjang Liverpool. Meski tidak bertanding kemarin, tim asuhan Juergen
Klopp itu akhirnya mengunci gelar juara Premier League musim 2019/2020. Itu
terjadi setelah Manchester City takluk 1-2 di kandang Chelsea, Jumat (26/6)
dini hari WIB.
Dengan begitu, secara
matematis Liverpool tak mungkin lagi dikejar meski selalu kalah dalam tujuh
pertandingan sisa musim ini. Sebab, sekarang mereka telah mengoleksi 86 poin
dari 31 pertandingan. Sedangkan City baru 63 poin dari 31 laga.
Itu artinya, meski The
Reds—sebutan Liverpool, selalu kalah dalam tujuh laga sisa, dan City selalu
menang dalam tujuh laga sisa, puncak klasemen Premier League tidak akan
berubah. Bagi Liverpool, ini gelar yang sangat dinantikan. Selama 30 tahun
lamanya mereka puasa gelar Premier League. Puasa gelar selama 30 tahun, plus
liga sempat tertunda karena pandemi korona.
Kali terakhir Liverpool
menjuarai Liga Inggris terjadi pada 1989-1990. Saat itu, mereka dilatih Kenny
Dalglish. Selain sosok terakhir yang mampu membawa Liverpool juara di Liga
Inggris, Dalglish juga sosok yang mampu juara di Liverpool sebagai pemain dan
pelatih.
Saat juara pada
1989-1990, Liverpool unggul sembilan angka atas pesaing terdekatnya, Aston
Villa. Sayang, ketika era Premier League dimulai, Liverpool seperti dikutuk tak
bisa juara. Kini, di bawah arahan Klopp, Liverpool berpesta setiap musim.
Ya, musim lalu mereka
menjuarai Liga Champions. Mereka juga menyabet gelar Piala Super Eropa dan
Piala Dunia Antarklub. Namun, semuanya lebih lengkap setelah Klopp mampu
membawa Liverpool menjuarai Premier League untuk kali pertama dalam tiga
dekade.
Pesta itu terjadi
ketika City takluk di markas Chelsea dini hari kemarin WIB. Bermain di Stamford
Bridge, City sepertinya biasa mampu menguasai bola. Namun, mereka malah
kebobolan lebih dulu pada menit ke-36 melalui Christian Pulisic. Sempat
menyamakan skor pada menit ke-55 melalui Kevin de Bruyne, tapi akhirnya kalah
oleh gol penalti Willian pada menit ke-78.
Hal itu
berarti pertemuan langsung Manchester City versus Liverpool pada 3 Juli mendatang
sudah tidak memengaruhi lagi.
Kini,
klub yang bermarkas di Anfield itu menjadi klub ketujuh yang berhasil keluar
sebagai juara selama era Premier League. Keenam tim lainnya ialah Manchester
United, Chelsea, Manchester City, Arsenal, Blackburn Rovers, dan Leicester
City.
Sementara
untuk gelar terbanyak era Premier League didominasi Manchester United dengan
raihan 13 gelar. Tetapi, untuk juara kompetisi kasta tertinggi di Inggris
secara keseluruhan, Liverpool kini mengoleksi 19 gelar atau selisih satu gelar
dari Manchester United.
Penantian lama Liverpool
menjadi juara Premier League pun turut menjadi perhatian. Tak sedikit muncul
unggahan di media sosial berupa meme lucu Liverpool kembali juara kasta
tertinggi setelah menunggu 30 tahun.