Site icon Prokalteng

Prestasi Gemilang di Piala Wali Kota Surabaya, Atlet Muay Thai Kalteng Diganjar Bonus

Sekretaris Umum Muay Thai Kalteng Abdillah menyerahkan bonus uang pembinaan dari Ketua Umum Muay Thai Kalteng Mukhtaruddin ke Derly Aldiansyah Pratama, Sabtu (23/11). (HAFIDZ/PROKALTENG)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Pengurus Provinsi (Pengprov) Muay Thai Kalimantan Tengah (Kalteng) memberikan apresiasi kepada Derly Aldiansyah Pratama, atlet muda yang berhasil meraih medali emas pada Muaythai Open Tournament Piala Wali Kota Surabaya.

Derly yang bertanding di kelas usia 15 tahun dengan berat 54 kilogram menerima bonus uang pembinaan yang diserahkan langsung oleh Sekretaris Umum Pengprov Muay Thai Kalteng, Abdillah, di Palangka Raya, Sabtu (23/11).

Ketua Umum Pengprov Muay Thai Kalteng, Mukhtaruddin, menyampaikan bahwa bonus ini merupakan bentuk penghargaan atas kerja keras dan dedikasi Derly dalam membawa nama baik Kalteng di kancah nasional.

“Ini adalah apresiasi bagi atlet yang telah berjuang keras hingga meraih prestasi gemilang. Saya berharap para atlet Muay Thai Kalteng terus meningkatkan latihan dan disiplin demi meraih lebih banyak prestasi di masa depan,” ujar Mukhtaruddin, yang juga Anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kalteng.

Sementara itu, Pelatih Muay Thai Kalteng, Nauval Sukarna Durasyid, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua II Pengprov Muay Thai Kalteng, mengucapkan terima kasih kepada Mukhtaruddin atas dukungannya yang terus menerus terhadap perkembangan olahraga Muay Thai di Kalteng.

“Kami bangga atas perjuangan Derly di ajang bergengsi ini. Semoga kemenangan ini memotivasi atlet-atlet lainnya untuk lebih giat berlatih dan mempersiapkan diri menghadapi kompetisi selanjutnya,” ujar Nauval.

Muaythai Open Tournament Piala Wali Kota Surabaya menjadi ajang penting bagi atlet muda seperti Derly untuk menunjukkan kemampuan sekaligus mengasah pengalaman bertanding.

Dengan dukungan yang terus diberikan, Pengprov Muay Thai Kalteng optimistis para atlet Kalteng dapat meraih prestasi lebih tinggi di masa depan. (hfz)

Exit mobile version