28.1 C
Jakarta
Tuesday, September 17, 2024

ASIAFI Kotim dan Barsel Dilantik, Sharing Session Hadirkan Instruktur Aerobik Nasional

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO –Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes Indonesia (ASIAFI) Kalteng melantik kepengurusan ASIAFI Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) dan Barito Selatan (Barsel) dan menggelar sharing session teknik gerak aerobik dengan mengundang instruktur aerobik tingkat nasional di Aula Dinas Kehutanan (Dishut) Kalteng, Sabtu (22/6).

Ketua ASIAFI Kalteng Asidianiati l Kuntun mengatakan, sharing session ini mengundang instruktur aerobik tingkat nasional dan diikuti aerobik wilayah Kalteng yakni dari Katingan, Kotim, Murung Raya, Barsel dan Lamandau.

Dia menyebut, hingga saat ini sudah ada 5 kabupaten atau kota yang terbentuk kepengurusan ASIAFI, yakni Kota Palangkaraya, Kabupaten Katingan, Kotawaringin Barat (Kobar), Barsel, dan Kotim.

”Harapannya, supaya untuk aerobik ini ditingkatkan lagi di semua daerah untuk persiapan kita mengikuti event- event nasional,” bebernya.

Baca Juga :  Akhirnya Indonesia Hanya Raih 1 Gelar di Japan Open 2019

Di tempat yang sama, instruktur aerobik tingkat nasional yang juga pengurus ASIAFI tingkat pusat, Fahmi Fahrezi mengakui datangnya ke Kalteng untuk membantu terkait informasi sistematika mengajar.

”Apa sih yang sudah diajari, bagaimana cara mengajar, siapa yang diajar dan bagaimana mengangkat para pesertanya ini menjadi lebih bugar, kuat dan bersemangat serta optimis dalam kehidupan, targetnya itu,” ujarnya.

Pria yang juga dosen di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) mengakui potensi pengembangan Aerobik di Kalteng bagus. Akan tetapi, kurangnya edukasi terkait aerobik.

”Saya optimis kalau dibenahi akan membuat para instruktur menjadi terampil, jadi lebih berkualitas, dan semua akan jadi lebih bagus,” bebernya. (hfz)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO –Asosiasi Instruktur Aerobik dan Fitnes Indonesia (ASIAFI) Kalteng melantik kepengurusan ASIAFI Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) dan Barito Selatan (Barsel) dan menggelar sharing session teknik gerak aerobik dengan mengundang instruktur aerobik tingkat nasional di Aula Dinas Kehutanan (Dishut) Kalteng, Sabtu (22/6).

Ketua ASIAFI Kalteng Asidianiati l Kuntun mengatakan, sharing session ini mengundang instruktur aerobik tingkat nasional dan diikuti aerobik wilayah Kalteng yakni dari Katingan, Kotim, Murung Raya, Barsel dan Lamandau.

Dia menyebut, hingga saat ini sudah ada 5 kabupaten atau kota yang terbentuk kepengurusan ASIAFI, yakni Kota Palangkaraya, Kabupaten Katingan, Kotawaringin Barat (Kobar), Barsel, dan Kotim.

”Harapannya, supaya untuk aerobik ini ditingkatkan lagi di semua daerah untuk persiapan kita mengikuti event- event nasional,” bebernya.

Baca Juga :  Akhirnya Indonesia Hanya Raih 1 Gelar di Japan Open 2019

Di tempat yang sama, instruktur aerobik tingkat nasional yang juga pengurus ASIAFI tingkat pusat, Fahmi Fahrezi mengakui datangnya ke Kalteng untuk membantu terkait informasi sistematika mengajar.

”Apa sih yang sudah diajari, bagaimana cara mengajar, siapa yang diajar dan bagaimana mengangkat para pesertanya ini menjadi lebih bugar, kuat dan bersemangat serta optimis dalam kehidupan, targetnya itu,” ujarnya.

Pria yang juga dosen di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) mengakui potensi pengembangan Aerobik di Kalteng bagus. Akan tetapi, kurangnya edukasi terkait aerobik.

”Saya optimis kalau dibenahi akan membuat para instruktur menjadi terampil, jadi lebih berkualitas, dan semua akan jadi lebih bagus,” bebernya. (hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru