32.4 C
Jakarta
Saturday, December 21, 2024

Head to Head Indonesia vs Filipina: Skuad Garuda Tak Pernah Kalah Sejak 2016

PROKALTENG.CO-Timnas Indonesia bakal bersua Filipina dalam laga penentuan grup B Piala AFF/ ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024.Pertandingan bakal berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (21/12) malam.

Timnas Indonesia sendiri kini bertengger di peringkat kedua klasemen grup B dengan koleksi 4 poin dalam tiga pertandingan, sama seperti Myanmar di posisi ketiga.
Filipina mengintai di posisi ke empat dengan koleksi 3 poin.
Kemenangan bakal menjadi satu-satunya target timnas Indonesia demi memastikan satu tempat di babak semifinal.

Jika ditinjau dari segi head to head, skuad Garuda memiliki catatan yang sangatlah dominan. Tercatat sejak 1958, Timnas Indonesia telah bertemu sebanyak 29 kali kontra Filipina dan memenangkan 24 pertandingan.
Selain itu, dalam lima pertemuan terakhir, Timnas Indonesia tak pernah merasakan kekalahan atas The Azkals.

Baca Juga :  Panahan Incar Juara Umum SEA Games Filipina

Kekalahan terakhir Skuad Garuda diderita dalam ajang Piala AFF 2014 dimana skuad Garuda takluk 0-4 dari Filipina.

Setelah itu sejak pertemuan tahun 2016 yang berakhir imbang 2-2, Timnas Indonesia tidak pernah merasakan kekalahan meskipun tiga pertandingan berakhir imbang.

Berikut head to head lima pertandingan terakhir Indonesia vs Filipina:
11/06/2024 Indonesia 2-0 Filipina
21/11/2023 Filipina 1-1 Indonesia
02/01/2023 Filipina 1-2 Indonesia
25/11/2018 Indonesia 0-0 Filipina
22/11/2016 Filipina 2-2 Indonesia

(jpg)#

 

PROKALTENG.CO-Timnas Indonesia bakal bersua Filipina dalam laga penentuan grup B Piala AFF/ ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024.Pertandingan bakal berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (21/12) malam.

Timnas Indonesia sendiri kini bertengger di peringkat kedua klasemen grup B dengan koleksi 4 poin dalam tiga pertandingan, sama seperti Myanmar di posisi ketiga.
Filipina mengintai di posisi ke empat dengan koleksi 3 poin.
Kemenangan bakal menjadi satu-satunya target timnas Indonesia demi memastikan satu tempat di babak semifinal.

Jika ditinjau dari segi head to head, skuad Garuda memiliki catatan yang sangatlah dominan. Tercatat sejak 1958, Timnas Indonesia telah bertemu sebanyak 29 kali kontra Filipina dan memenangkan 24 pertandingan.
Selain itu, dalam lima pertemuan terakhir, Timnas Indonesia tak pernah merasakan kekalahan atas The Azkals.

Baca Juga :  Panahan Incar Juara Umum SEA Games Filipina

Kekalahan terakhir Skuad Garuda diderita dalam ajang Piala AFF 2014 dimana skuad Garuda takluk 0-4 dari Filipina.

Setelah itu sejak pertemuan tahun 2016 yang berakhir imbang 2-2, Timnas Indonesia tidak pernah merasakan kekalahan meskipun tiga pertandingan berakhir imbang.

Berikut head to head lima pertandingan terakhir Indonesia vs Filipina:
11/06/2024 Indonesia 2-0 Filipina
21/11/2023 Filipina 1-1 Indonesia
02/01/2023 Filipina 1-2 Indonesia
25/11/2018 Indonesia 0-0 Filipina
22/11/2016 Filipina 2-2 Indonesia

(jpg)#

 

Terpopuler

Artikel Terbaru