Site icon Prokalteng

Justin Hubner Sudah Gabung Timnas Jalani TC di Turki

Tim Nasional akan berkumpul di Jakarta hari ini, Selasa kemudian Rabu akan terbang ke Turki untuk menjalani training camp. (FOTO: ISTIMEWA/PSSI)

PROKALTENG.CO– Ketua Badan Tim Nasional (BTN) PSSI Sumardji menyampaikan pemain Timnas Indonesia akan berkumpul di Jakarta pada Selasa (19/12) jelang Training Camp (TC) di Turki sebelum Piala Asia 2023.

Akan ada 30 pemain yang akan menjalani TC di Turki mulai 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024 mendatang. Rombongan besar akan berangkat dari Jakarta pada Rabu (20/12).

“Tanggal 19 (Desember) pemain kumpul di Jakarta. Kemudian tanggal 20 berangkat ke Turki,” kata Sumardji, Senin (18/12).

Dari 30 nama yang menjalani TC, ada pemain naturalisasi anyar yakni Justin Hubner.

Hingga kini belum dipastikan siapa saja pemain yang bakal mengikuti pemusatan latihan nasional tersebut.

Sementara daftar pemain yang akan dipoles Shin Tae Yong jelang Piala Asia kemungkinan bakal keluar dalam waktu dekat.

Shin menyebut pemain bakal komplet berkumpul di Turki pada 1 Januari mendatang. Sebab beberapa pemain masih harus menjalani kompetisi domestik di liga masing-masing terutama Eropa.

Timnas Indonesia bakal menjalani total tiga laga ujicoba selama program TC jelang Piala Asia 2023 (2024). Ada dua pertandingan ekshibisi yang berlangsung di Turki melawan Libya pada 2 Januari dan 5 Januari 2024.

Kemudian laga ketiga melawan Iran pada 9 Januari di Qatar. Itu jadi pertandingan ujicoba terakhir sebelum skuad Garuda memulai perjuangan di Piala Asia 2023.

Setelah melakukan uji coba, Timnas Indonesia bakal memulai perjuangan di Piala Asia 2023 yang akan berlangsung di Qatar, 12 Januari hingga 10 Februari mendatang.

Timnas Indonesia berada di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Laga pertama Indonesia akan melawan Irak pada 15 Januari, lalu menghadapi Vietnam pada 19 Januari, kemudian bertemu Jepang (24 Januari). (pps/cnn/rak/jpg/hnd)

Exit mobile version