32.3 C
Jakarta
Sunday, November 24, 2024

Sama-sama Naik Podium, Vettel Tetap Protes

Lewis Hamilton
(Mercedes) lagi-lagi memenangi balapan F1 Kanada, di Sirkuit Gilles Villeneuve,
Montreal, Senin (10/6) dini hari WIB. Namun, kemenangannya diwarnai keputusan
kontroversial penalti 5 detik atas Sebastian Vettel (Ferrari) yang sejatinya berhasil
menyentuh garis finis pertama.

 

——————–

SEBASTIAN Vettel
yang start di posisi pole dikenakan sanksi penalti karena pembalap Jerman ini
dianggap re-entry yang membahayakan di trek.

Vettel
memang sempat beberapa kali membuat kesalahan dan melebar ke rumput di pinggir
trek, namun dia bisa kembali ke trek bangkit dari tekanan Hamilton yang terus
menempel.

Atas
insiden itu Vettel diinvestigasi oleh steward dan akhirnya sanksi itu
dijatuhkan. Di mana, stewards menilai Vettel kembali bergabung ke lintasan
dengan cara yang berbahaya dan memaksa Hamilton melakukan manuver menghindar.

“Aku
tak punya jalan lain. Serius, aku tak bisa ke mana-mana,” kata Vettel
dengan amarah di radio sesaat mendengar keputusan itu. “Mereka merampas
balapan ini dari kami. Yang benar saja, kalian buta jika mengizinkan dia lewat
dan tidak mengendalikan mobilmu, ke mana seharusnya aku melintas? Ini dunia
yang salah, ini tidak adil,” ungkapnya kesal.

Baca Juga :  Tuan Rumah Lebih Diunggulkan

Pihak
Ferrari sendiri mengungkapkan niat mereka untuk mengajukan banding ke FIA,
terkait penalti tersebut. Ferrari bersikukuh
Vettel tidak kembali bergabung ke trek dengan cara yang berbahaya ataupun
sengaja mendorong Hamilton keluar trek.

Dalam
aturannya, Ferrari memiliki waktu 96 jam untuk menentukan apakah mereka akan
tetap mengajukan banding atau tidak. hingga kemudian akan dilanjutkan dengan
sidang dengar pendapat di Pengadilan Banding Internasional FIA. (mg8/jpnn)

 

Hasil GP
Kanada

1 Lewis
Hamilton Mercedes 1:29:07,084

2 Sebastian
Vettel Ferrari +3,658 detik

3 Charles
Leclerc Ferrari +4,696 detik

4 Valtteri
Bottas Mercedes +51,043 detik

5 Max
Verstappen Red Bull Racing Honda +57,655 detik

6 Daniel
Ricciardo Renault +1 lap

7 Nico
Hulkenberg Renault +1 lap

Baca Juga :  Fabiano dan Peyton Siap Jadi WNI

8 Pierre
Gasly Red Bull Racing Honda +1 lap

9 Lance
Stroll Racing Point BWT Mercedes +1 lap

10 Daniil
Kvyat Scuderia Toro Rosso Honda +1 lap

11 Carlos
Sainz McLaren Renault +1 lap

12 Sergio
Perez Racing Point BWT Mercedes +1 lap

13 Antonio
Giovinazzi Alfa Romeo Racing Ferrari +1 lap

14 Romain
Grosjean Haas Ferrari +1 lap

15 Kimi
Räikkönen Alfa Romeo Racing Ferrari +1 lap

16 George
Russell Williams Mercedes +2 laps

17 Kevin
Magnussen Haas Ferrari +2 laps

18 Robert
Kubica Williams Mercedes +3 laps

Lewis Hamilton
(Mercedes) lagi-lagi memenangi balapan F1 Kanada, di Sirkuit Gilles Villeneuve,
Montreal, Senin (10/6) dini hari WIB. Namun, kemenangannya diwarnai keputusan
kontroversial penalti 5 detik atas Sebastian Vettel (Ferrari) yang sejatinya berhasil
menyentuh garis finis pertama.

 

——————–

SEBASTIAN Vettel
yang start di posisi pole dikenakan sanksi penalti karena pembalap Jerman ini
dianggap re-entry yang membahayakan di trek.

Vettel
memang sempat beberapa kali membuat kesalahan dan melebar ke rumput di pinggir
trek, namun dia bisa kembali ke trek bangkit dari tekanan Hamilton yang terus
menempel.

Atas
insiden itu Vettel diinvestigasi oleh steward dan akhirnya sanksi itu
dijatuhkan. Di mana, stewards menilai Vettel kembali bergabung ke lintasan
dengan cara yang berbahaya dan memaksa Hamilton melakukan manuver menghindar.

“Aku
tak punya jalan lain. Serius, aku tak bisa ke mana-mana,” kata Vettel
dengan amarah di radio sesaat mendengar keputusan itu. “Mereka merampas
balapan ini dari kami. Yang benar saja, kalian buta jika mengizinkan dia lewat
dan tidak mengendalikan mobilmu, ke mana seharusnya aku melintas? Ini dunia
yang salah, ini tidak adil,” ungkapnya kesal.

Baca Juga :  Tuan Rumah Lebih Diunggulkan

Pihak
Ferrari sendiri mengungkapkan niat mereka untuk mengajukan banding ke FIA,
terkait penalti tersebut. Ferrari bersikukuh
Vettel tidak kembali bergabung ke trek dengan cara yang berbahaya ataupun
sengaja mendorong Hamilton keluar trek.

Dalam
aturannya, Ferrari memiliki waktu 96 jam untuk menentukan apakah mereka akan
tetap mengajukan banding atau tidak. hingga kemudian akan dilanjutkan dengan
sidang dengar pendapat di Pengadilan Banding Internasional FIA. (mg8/jpnn)

 

Hasil GP
Kanada

1 Lewis
Hamilton Mercedes 1:29:07,084

2 Sebastian
Vettel Ferrari +3,658 detik

3 Charles
Leclerc Ferrari +4,696 detik

4 Valtteri
Bottas Mercedes +51,043 detik

5 Max
Verstappen Red Bull Racing Honda +57,655 detik

6 Daniel
Ricciardo Renault +1 lap

7 Nico
Hulkenberg Renault +1 lap

Baca Juga :  Fabiano dan Peyton Siap Jadi WNI

8 Pierre
Gasly Red Bull Racing Honda +1 lap

9 Lance
Stroll Racing Point BWT Mercedes +1 lap

10 Daniil
Kvyat Scuderia Toro Rosso Honda +1 lap

11 Carlos
Sainz McLaren Renault +1 lap

12 Sergio
Perez Racing Point BWT Mercedes +1 lap

13 Antonio
Giovinazzi Alfa Romeo Racing Ferrari +1 lap

14 Romain
Grosjean Haas Ferrari +1 lap

15 Kimi
Räikkönen Alfa Romeo Racing Ferrari +1 lap

16 George
Russell Williams Mercedes +2 laps

17 Kevin
Magnussen Haas Ferrari +2 laps

18 Robert
Kubica Williams Mercedes +3 laps

Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya

Terpopuler

Artikel Terbaru