Keberhasilan Persib Bandung untuk duduk di singgasana klasemen Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 terbilang sensasional. Berstatus sebagai juara bertahan, konsistensi dan kekompakan skuad Maung Bandung masih belum ada lawan sepadan. Mereka kini unggul 7 poin dari peringkat kedua sementara, Persija Jakarta, dengan menyisakan 13 pekan lagi.
Persib Bandung jadi tim yang berpeluang paling besar untuk keluar sebagai juara di akhir musim 2024/2025. Racikan pelatih Bojan Hodak untuk anak asuhnya membuat beberapa individu tampil dominan dan menonjol bila dibandingkan pemain-pemain lainnya.
Salah satunya adalah sosok Tyronne del Pino, yang walaupun bukan pencetak gol terbanyak, namun sumbangan 11 golnya membuat namanya berada di salah satu pencetak gol terbanyak musim ini. Kemudian ada penyerang sayap andalan seperti Ciro Alves yang menyumbang 8 assist untuk Persib dan menjadi terbanyak kedua di musim ini.
Masih ada nama lain yang rupanya jadi individu yang menonjol di bawah kepelatihan Bojan Hodak. Dilansir dari Liga Indonesia Baru, Edo Febriansah yang merupakan bek sayap kiri jadi pemain dengan catatan tekel terbanyak di Liga 1 musim ini. Bek sayap kelahiran Kediri, Jawa Timur, itu jadi yang tertinggi dengan catatan 53 kali tekel berhasil.
Artinya, dalam 1 pertandingan dirinya berhasil menghalau bola dari penguasaan lawan sebanyak 2,5 tekel. Edo pun juga jadi pemain pertama yang melakukan tekel bersih sebanyak 50 kali di musim ini. Dirinya unggul dari pemain Malut United, Yance Sayuri, dan pemain Madura United, Jordy Wehrmann.
Tidak hanya jumlah tekel terbanyak, tetapi Edo Febriansah jadi pemain yang sukses melakukan 63 kali interceptions dan 22 kali sapu bersih bola. Hal itu membuat atribut bertahan mantan pemain Rans Nusantara FC itu terlihat menjanjikan untuk menembus skuad utama Timnas Indonesia.
Pemain yang saat ini berusia 27 tahun itu sempat mendapat kesempatan menjajal posisi bek kiri utama Timnas Indonesia di bawah era Shin Tae-yong. Dilansir dari Transfermarkt, pemilik tinggi badan 173 cm itu sudah mendapat 14 kali caps bersama skuad Garuda.
Performanya yang ciamik bersama Persib Bandung di dua musim terakhir membuat dirinya bisa kembali mendapat kepercayaan untuk berseragam timnas dengan lambang Garuda di dada. Tetapi, Edo Febriansah harus berupaya lebih keras lagi untuk bisa mendapat tempat.
Saat ini, posisinya bakal bersaing dengan Calvin Verdonk, Pratama Arhan, dan Nathan Tjoe-A-On. Penampilan Edo Febriansah yang cukup menjanjikan mungkin bakal membuat Patrick Kluivert punya banyak pilihan untuk pos bek kiri Timnas Indonesia.(jpc)