25.6 C
Jakarta
Saturday, November 23, 2024

Hadapi Arema FC, Gomes Berharap Pemain Lebih Fokus dan Disiplin

PALANGKA RAYA- Pada
pertandingan melawan Semen Padang, nama David Ariyanto masuk ke 11 susunan
pemain Kalteng Putra untuk pertama kalinya sepanjang Liga 1 bergulir hingga
pekan ke 12. Mantan penjaga gawang Pusamania Borneo FC itu tampil apik dengan
menggagalkan setidaknya tiga peluang emas dari pemain Semen Padang.

Pelatih Kalteng Putra
Gomes de Olivera sedikit kecewa dengan penampilan Dimas Galih yang tidak
konsisten. Beberapa kali melakukan kesalahan yang tidak perlu. Bahkan, Gomes
menarik keluar Dimas Galih dengan memasukkan David kala menghadapi TIRA
Persikabo di pekan sebelumnya.

“Saya melihat David
lebih siap dan selalu menunjukkan konsistensi selama menjalankan latihan. Di
sisi lain, Dimas Galih melakukan beberapa kesalahan yang tidak perlu. Sehingga
kita memutuskan untuk mengistirahatkan Dimas Galih,”katanya kemarin (4/8).

Baca Juga :  Pertarungan Sengit, Dovi Kalahkan Marquez

Gomes tak ragu
memujinya di pertandingan melawan Kebo Sirah, julukan Semen Padang. “Dia melakukan
beberapa penyelamatan penting. Bukan tidak mungkin, kita juga akan melihat Davit
di laga berikutnya (Arema FC, red).

Melawan Singo Edan,
julukan Arema FC,  mantan pelatih Madura
United itu mengungkapkan timnya terus melakukan persiapan. Melawan Arema tentu
harus lebih meningkatkan kewaspadaan dan menghindari kesalahan yang tidak
perlu. Hal itu untuk mengantisipasi peluang yang dapat mereka manfaatkan
menjadi gol.

“Kami dalam
motivasi yang tinggi pascamenang melawan Semen Padang. Mudah-mudahan anak-anak
lebih fokus dan bermain disiplin di lapangan,”katanya.

Sementara, dalam menghadapi
tuan rumah Kalteng Putra dalam lanjutan Kompetisi Liga I di Stadion Tuah Pahoe,
Rabu (6/8), Arema FC membawa 18 pemain ke Kota Cantik Palangka Raya.

Baca Juga :  Saya Tak Tahu Apa yang Terjadi, Rasanya Feeling Saya Seperti Hilang

Rombongan pemain yang
dipimpin langsung Pelatih Milo Seslija, sudah tiba lebih awal di Palangka Raya.
Ratusan suporter Aremania pun tampak melakukan sambutan di Bandara Tjilik
Riwut, Minggu siang (4/8).

“Hari ini (kemarin, red) langsung kami
lakukan pemulihan pemain dan besok (hari ini, red) langsung melakukan coba
lapangan. Target kita adalah 3 poin,”tegasnya.(nue/ram)

PALANGKA RAYA- Pada
pertandingan melawan Semen Padang, nama David Ariyanto masuk ke 11 susunan
pemain Kalteng Putra untuk pertama kalinya sepanjang Liga 1 bergulir hingga
pekan ke 12. Mantan penjaga gawang Pusamania Borneo FC itu tampil apik dengan
menggagalkan setidaknya tiga peluang emas dari pemain Semen Padang.

Pelatih Kalteng Putra
Gomes de Olivera sedikit kecewa dengan penampilan Dimas Galih yang tidak
konsisten. Beberapa kali melakukan kesalahan yang tidak perlu. Bahkan, Gomes
menarik keluar Dimas Galih dengan memasukkan David kala menghadapi TIRA
Persikabo di pekan sebelumnya.

“Saya melihat David
lebih siap dan selalu menunjukkan konsistensi selama menjalankan latihan. Di
sisi lain, Dimas Galih melakukan beberapa kesalahan yang tidak perlu. Sehingga
kita memutuskan untuk mengistirahatkan Dimas Galih,”katanya kemarin (4/8).

Baca Juga :  Pertarungan Sengit, Dovi Kalahkan Marquez

Gomes tak ragu
memujinya di pertandingan melawan Kebo Sirah, julukan Semen Padang. “Dia melakukan
beberapa penyelamatan penting. Bukan tidak mungkin, kita juga akan melihat Davit
di laga berikutnya (Arema FC, red).

Melawan Singo Edan,
julukan Arema FC,  mantan pelatih Madura
United itu mengungkapkan timnya terus melakukan persiapan. Melawan Arema tentu
harus lebih meningkatkan kewaspadaan dan menghindari kesalahan yang tidak
perlu. Hal itu untuk mengantisipasi peluang yang dapat mereka manfaatkan
menjadi gol.

“Kami dalam
motivasi yang tinggi pascamenang melawan Semen Padang. Mudah-mudahan anak-anak
lebih fokus dan bermain disiplin di lapangan,”katanya.

Sementara, dalam menghadapi
tuan rumah Kalteng Putra dalam lanjutan Kompetisi Liga I di Stadion Tuah Pahoe,
Rabu (6/8), Arema FC membawa 18 pemain ke Kota Cantik Palangka Raya.

Baca Juga :  Saya Tak Tahu Apa yang Terjadi, Rasanya Feeling Saya Seperti Hilang

Rombongan pemain yang
dipimpin langsung Pelatih Milo Seslija, sudah tiba lebih awal di Palangka Raya.
Ratusan suporter Aremania pun tampak melakukan sambutan di Bandara Tjilik
Riwut, Minggu siang (4/8).

“Hari ini (kemarin, red) langsung kami
lakukan pemulihan pemain dan besok (hari ini, red) langsung melakukan coba
lapangan. Target kita adalah 3 poin,”tegasnya.(nue/ram)

Terpopuler

Artikel Terbaru