PROKALTENG.CO – Persija Jakarta terancam datang pincang saat menghadapi Persib Bandung pada pekan ke-17 Super League 2025/2026. Macan Kemayoran bahkan berpotensi tampil tanpa lima pemain asing dalam laga krusial yang bisa menentukan arah perburuan gelar juara.
Sesuai jadwal, big match Persib Bandung vs Persija Jakarta akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu, 11 Januari 2026. Duel klasik ini dipastikan berjalan panas karena kedua tim sama-sama bersaing di papan atas klasemen Super League 2025/2026.
Persib saat ini memimpin klasemen dengan koleksi 34 poin. Pangeran Biru unggul dua angka dari Persija Jakarta yang berada di posisi ketiga dan masih menjaga peluang juara.
Menjelang laga sarat gengsi tersebut, Persija hampir pasti kehilangan tiga pemain asingnya. Mereka adalah Gustavo Almeida, Ryo Matsumura, dan Fabio Calonego.
Gustavo Almeida masih harus menepi karena cedera yang belum pulih sepenuhnya. Sementara Ryo Matsumura dan Fabio Calonego dipastikan absen akibat sanksi Komite Disiplin (Komdis) PSSI.
Ryo Matsumura dijatuhi hukuman larangan bermain empat pertandingan setelah melontarkan kata-kata kasar kepada wasit pada laga kontra Semen Padang, 22 Desember lalu. Sanksi tersebut sudah mulai berlaku sejak laga melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC pada 29 Desember 2025.
Adapun Fabio Calonego sebelumnya mendapat kartu merah saat menghadapi Semen Padang karena menyikut lawan. Awalnya, ia hanya dilarang tampil satu laga, namun Komdis PSSI memberikan tambahan hukuman dua pertandingan, sehingga total harus absen dalam tiga laga beruntun.
Masalah Persija tak berhenti di situ. Dua pemain asing lain, Alan Cardoso dan Maxwell Souza, juga berada di ujung tanduk. Keduanya kini sudah mengantongi tiga kartu kuning.
Alan Cardoso menerima kartu kuning saat Persija menghadapi Persita Tangerang, Dewa United, dan Borneo FC. Sementara Maxwell Souza diganjar kartu kuning ketika melawan Arema FC, PSIM Yogyakarta, dan Semen Padang.
Mengacu regulasi kompetisi, pemain yang mengoleksi empat kartu kuning dari empat laga berbeda wajib menjalani larangan bermain satu pertandingan.
Artinya, jika Alan Cardoso dan Maxwell Souza kembali menerima kartu kuning saat Persija menghadapi Persijap Jepara di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (3/1), maka keduanya juga akan absen saat melawan Persib Bandung.
Situasi ini membuat Persija harus ekstra hati-hati. Alan Cardoso dan Maxwell Souza dituntut tampil disiplin dan mengontrol emosi agar tak menambah daftar panjang pemain absen dalam duel panas melawan Persib di GBLA. (jpg)


