27.1 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024

KPU Seruyan Ajak Masyarakat Berpartisipasi Aktif dan Gunakan Hak Pilih saat Pemilu

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Seruyan saat ini telah melakukan berapa tahapan dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Seruyan.

Berkaitan dengan hal itu, Ketua KPU Kabupaten Seruyan, M Abdiannoor mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bisa menggunakan hak pilihnya.

Secara umum dia juga menjelaskan, pada Pemilihan Umum (Pemilu) Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024 ini dilakukan serentak yang pertama akan melaksanakan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Tengah, dan pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Seruyan Tahun 2024.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif pada Pilkada tahun ini, dengan menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 November 2024 secara bijak dan bertanggungjawab,” katanya, Jumat (31/5).

Baca Juga :  Perbedaan Pilihan Hal Biasa, yang Terpenting Tetap Jaga Kondusifitas Daerah

Ketua KPU Kabupaten Seruyan juga percaya dengan falsafah Huma Betang dan semangat Gawi Hatantiring, agar semua pihak dan masyarakat Kabupaten Seruyan bisa bersama-sama menciptakan Pilkada Seruyan yang kondusif, damai dan demokratis.

“Saya juga mengingatkan bahwa dalam waktu dekat kami juga akan melaksanakan tahapan pemuktahiran data pemilih. Oleh karena itu, kami meminta peran aktif dari seluruh masyarakat Kabupaten Seruyan untuk mengecek apakah namanya sudah terdaftar sebagai pemilih atau belum. Apabila belum, agar segera datang ke rekan PPS kami atau PPK atau ke Kantor KPU Kabupaten Seruyan,” pungkasnya. (ais)

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Seruyan saat ini telah melakukan berapa tahapan dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Seruyan.

Berkaitan dengan hal itu, Ketua KPU Kabupaten Seruyan, M Abdiannoor mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bisa menggunakan hak pilihnya.

Secara umum dia juga menjelaskan, pada Pemilihan Umum (Pemilu) Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024 ini dilakukan serentak yang pertama akan melaksanakan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalimantan Tengah, dan pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Seruyan Tahun 2024.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi aktif pada Pilkada tahun ini, dengan menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 November 2024 secara bijak dan bertanggungjawab,” katanya, Jumat (31/5).

Baca Juga :  Perbedaan Pilihan Hal Biasa, yang Terpenting Tetap Jaga Kondusifitas Daerah

Ketua KPU Kabupaten Seruyan juga percaya dengan falsafah Huma Betang dan semangat Gawi Hatantiring, agar semua pihak dan masyarakat Kabupaten Seruyan bisa bersama-sama menciptakan Pilkada Seruyan yang kondusif, damai dan demokratis.

“Saya juga mengingatkan bahwa dalam waktu dekat kami juga akan melaksanakan tahapan pemuktahiran data pemilih. Oleh karena itu, kami meminta peran aktif dari seluruh masyarakat Kabupaten Seruyan untuk mengecek apakah namanya sudah terdaftar sebagai pemilih atau belum. Apabila belum, agar segera datang ke rekan PPS kami atau PPK atau ke Kantor KPU Kabupaten Seruyan,” pungkasnya. (ais)

Terpopuler

Artikel Terbaru