PROKALTENG.CO – Dangdut dan lagu Cucak Rowo dengan lirik yang digubah untuk mendukung Agustin Teras Narang, membuat ratusan warga Desa Kantan Muara ikut berjoged. Tampak Teras Narang turut berjoget saat diajak ibu-ibu di daerah tersebut.
“Kampanye singkat pada akhir pekan ini, Sabtu (21/1/2024), berujung gembira. Semua mengekspresikan diri meski gerimis turun. Semua ikut berjoged riang,” kata mantan Gubernur Kalteng dua periode ini.
Lebih lanjut, senator asal Kalteng ini menjelaskan, warga Desa Kantan Muara ini umumnya sedulur dari Jawa. Mereka umumnya adalah petani dan hidup dari hasil kebun, pekerja keras dan petarung. Mereka bagian dari masyarakat Kalteng yang perannya strategis, apalagi bila Ibu Kota Nusantara nanti telah terbangun. Akan banyak kebutuhan hasil pertanian dan kebun yang bisa dipasok.
Untuk itu, mereka mesti punya pemimpin dan wakil daerah yang bisa menyuarakan kepentingan mereka.
“Saya berharap, sebagaimana pesan saya dalam momen itu, warga akan bijak memilah dan cerdas memilih perwakilan mereka. Agar rakyat punya wakil yang mumpuni, berkapasitas dan punya kapabilitas. Untuk DPD RI, untuk Wakil Daerah dari Kalimantan Tengah, ingat coblos nomor Satu,” ungkapnya. (tim)