PROKALTENG.CO-Ketua Fraksi Golkar MPR RI, Idris Laena merasa bangga karena ketua umumnya, Airlangga Hartarto menjadi salah satu dari tiga king atau queen maker dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
Artinya, lanjut Idris, dengan perolehan 85 Kursi atau 12,31 persen jumlah suara, maka Partai Golkar hanya membutuhkan 30 kursi atau cukup bekerjasama dengan satu partai politik lainnya untuk memenangkan kontestasi tersebut.
Karena sebagai ketua umum partai terbesar kedua dalam perolehan kursi di parlemen, Airlangga Hartarto sudah mengantongi 3/4 tiket untuk menjadi capres atau cawapres.
“Pada dasarnya Golkar mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang menaruh harapan terhadap Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto,” ujar Idris dalam keterangannya pada JawaPos.com, Jumat (18/6).
Dia mengatakan, sebagai bentuk apresiasi terhadap kinerja Airlangga Hartarto yang diberi kepercayaan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Menko Perekonomian, Airlangga akan tetap fokus melaksanakan amanah untuk mengatasi pandemi Covid-19 di Indonesia. “Serta memulihkan ekonomi Nasional baik pada masa maupun pascapandemi Covid-19. Sesuai dengan motto yang selalu didengungkan ‘Rakyat Sehat-Ekonomi Kuat’,” katanya.
Sebelumnya, pada rilis hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA, elektabilitas Airlangga Hartarto masuk dalam 5 Besar dengan urutan ke-5 atau 5,3 Persen. Namun sudah banyak lembaga survei yang menempatkan Airlangga Hartarto sebagai Calon Presiden Potensial.
Dari hasil ini, LSI Denny JA menganggap Airlangga sebagai calon yang paling lengkap. Di samping sebagai king atau queen maker 2024, juga potensial untuk jadi calon presiden ataupun calon wakil presiden.