29.4 C
Jakarta
Sunday, September 8, 2024

Kejadian Ambulans Pasien Tertahan saat Rombongan Presiden Lewat, Polisi Beri Penjelasan Begini

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Viral di media sosial sebuah video mobil ambulans yang terhenti saat ada rombongan Presiden Jokowi lewat di Kota Sampit pada Rabu, (26/6/2024) kemarin. Kabid Humas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji angkat bicara soal kejadian tersebut.

Menurutnya pada saat kejadian, ambulans tersebut tidak menyalakan rotator dan memberitahukan di dalamnya ada pasien.

“Ada banyak warga membeludak, sehingga ambulans belum sempat masuk. Kami menyayangkan supir ambulans tersebut tidak menyalakan rotator,” ucap Kabid pada Kamis, (27/6/2024).

Dia mengatakan, mobil ambulans tersebut tidak menyalakan rotator dan tidak memberitahukan di dalamnya ada pasien yang dibawa. Dari kejadian tersebut, pikaknya mengaku akan menjadikan bahan evaluasi apabila ada pengawalan atau pengamanan di lapangan yang berkaitan dengan VVIP. Sehingga ke depannya tidak terjadi hal serupa kembali.

Baca Juga :  Judi Online Makin Meresahkan, Presiden Bentuk Satgas

“Sebelumnnya dari tim TNI-Polri dan Paspampres sudah mengamankan jalur. Sebagai evaluasi kedepannya apabila ada ambulans, diminta untuk menyalakan rotator yang membawa pasien. Khususnya memberitahukan kepada petugas yang berada di lapangan supaya bisa diproritaskan lebih dahulu ke rumah sakit,” pungkasnya. (jef/hnd)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Viral di media sosial sebuah video mobil ambulans yang terhenti saat ada rombongan Presiden Jokowi lewat di Kota Sampit pada Rabu, (26/6/2024) kemarin. Kabid Humas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji angkat bicara soal kejadian tersebut.

Menurutnya pada saat kejadian, ambulans tersebut tidak menyalakan rotator dan memberitahukan di dalamnya ada pasien.

“Ada banyak warga membeludak, sehingga ambulans belum sempat masuk. Kami menyayangkan supir ambulans tersebut tidak menyalakan rotator,” ucap Kabid pada Kamis, (27/6/2024).

Dia mengatakan, mobil ambulans tersebut tidak menyalakan rotator dan tidak memberitahukan di dalamnya ada pasien yang dibawa. Dari kejadian tersebut, pikaknya mengaku akan menjadikan bahan evaluasi apabila ada pengawalan atau pengamanan di lapangan yang berkaitan dengan VVIP. Sehingga ke depannya tidak terjadi hal serupa kembali.

Baca Juga :  Judi Online Makin Meresahkan, Presiden Bentuk Satgas

“Sebelumnnya dari tim TNI-Polri dan Paspampres sudah mengamankan jalur. Sebagai evaluasi kedepannya apabila ada ambulans, diminta untuk menyalakan rotator yang membawa pasien. Khususnya memberitahukan kepada petugas yang berada di lapangan supaya bisa diproritaskan lebih dahulu ke rumah sakit,” pungkasnya. (jef/hnd)

Terpopuler

Artikel Terbaru