Site icon Prokalteng

Isak Tangis Warnai Pemakaman Almarhum Bripka Heprie

Suasana Pemakaman almarhum Bripka Heprie di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kristen Jalan TJilik Riwut Km 12 Kota Palangka Raya, Kamis (23/1). (FOTO : Humas Polda)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Suasana haru menyelimuti prosesi pemakaman almarhum Bripka Heprie di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kristen Jalan Tjilik Riwut Km. 12 Kota Palangka Raya, Kamis (23/1/2025).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Prokalteng.co. Almarhum Bripka Heprie wafat pada Selasa, (21/1) lalu karena penyakit serangan jantung. Sebelum berpulang, almarhum Bripka Heprie berdinas di Polsek Bukit Batu.

Isak tangis keluarga, kerabat, dan rekan sejawat pecah saat jenazah almarhum dimakamkan dengan upacara kedinasan Polri sebagai penghormatan atas dedikasi dan pengabdiannya.

Upacara pemakaman yang berlangsung dengan khidmat ini dipimpin oleh Kabag SDM Polresta Palangka Raya, Kompol Suyatno, yang menyampaikan belasungkawa mendalam atas kepergian almarhum.

“Duka yang mendalam kami rasakan atas kepergian almarhum Bripka Heprie,” ungkap Kabag SDM Polresta Palangka Raya, Kompol Suyatno mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dedy Supriadi.

Pihaknya berharap, semoga beliau mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

“Sejumlah personel Polresta Palangka Raya turut hadir dalam prosesi ini untuk memberikan penghormatan terakhir, sementara keluarga terlihat tak kuasa menahan kesedihan saat peti jenazah almarhum diturunkan ke liang lahat,” ucapnya.

Kompol Suyatno mengatakan, almarhum dikenal sebagai sosok yang berdedikasi tinggi, dan memiliki hubungan baik dengan rekan-rekannya selama bertugas di kepolisian. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga besar Polresta Palangka Raya.

“Setelah prosesi pemakaman selesai, pihak keluarga dan jajaran kepolisian bersama-sama memanjatkan doa agar almarhum diberi tempat yang layak, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan dalam menghadapi kehilangan ini,” ujarnya. (jef)

Exit mobile version