Site icon Prokalteng

Lupa Mematikan Kompor Gas, Rumah di Jalan Podang Nyaris Terbakar

Penanganan kebakaran di salah satu rumah Jalan Podang Nomor 222 Kota Palangkaraya, Sabtu (10/6) siang. (IST)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kebakaran hampir terjadi di rumah warga Jalan Podang Nomor 222 Kota Palangkaraya, Sabtu (10/6) siang. Penyebabnya dari sebuah kompor gas dua tungku yang bermasalah.

BACA JUGA: Fakta Baru, Ternyata 4 Rumah Terdampak Kebakaran Jalan Ramin

Beruntung petugas pemadam kebakaran (Damkar) dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palangkaraya sigap merespon cepat ke lokasi kejadian. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Kota Palangkaraya Gloriana melalui Kepala Seksi Pengendali Operasi dan Komunikasi Penyelamatan Sucipto mengatakan, penanganan dilakukan dari pukul 13.30 sampai 13.55 WIB.

BACA JUGA: Soal Musibah Kebakaran Rumah, Dewan Ingatkan Hal Ini

“Korban luka ringan di bagian tangan anak berumur 14 tahun dapat ditangani dengan aman,” ujarnya.

BACA JUGA: Petugas Pemadam Kebakaran Usir Lebah Berbahaya

Terkait penyebab, Sucipto menuturkan karena lupa mematikan kompor gas. Menurut keterangan pemilik rumah, anak pemilik rumah tersebut mengunakan kompor gas dan wajan gorengan di dapur. Namun setelah selesai, ternyata lupa mematikan kompor gas.

BACA JUGA: Gara-gara Lilin, 25 Rumah Terbakar dan 102 Orang Mengungsi

“Akibat itu, karena kepanasan, maka api menyambar ke dalam wajan. Sehingga menimbulkan asap tebal dan lidah api ke atas,” jelasnya.

Anak tersebut berinisiatif memadamkan dengan mengunakan kain basah. Alhasil, api pun dapat dipadamkan. Namun anak itu mengalami luka bakar ringan pada tangan kiri dan kaki sebelah kiri. (hfz/hnd)

Exit mobile version