Site icon Prokalteng

Ingin Selamatkan Harta Benda saat Kebakaran, Seorang Warga Luka Bakar

Seorang warga saat ditangani petugas IGD Rumah Sakit Bhayangkara usai musibah kebakaran di Jalan Kalimantan, Kota Palangka Raya, Rabu (8/11) kemarin. (Foto Humas Polresta Palangkaraya)

PALANGKARAYA,PROKALTENG.CO – Satu orang warga terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Palangka Raya lantaran mengalami luka bakar ketika ingin menyelamatkan harta bendanya.

Ya, Rabu (8/11) kemarin, telah terjadi musibah kebakaran ruko usaha laundry di Jalan Kalimantan, Kota Palangkaraya. Dari peristiwa itulah, diketahui terdapat satu korban terluka bakar yang dilarikan ke RS tersebut.

“Satu orang warga dilarikan ke Unit Instalasi Gawat Darurat (IGD) rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Dalam kejadian tersebut berdasarkan keterangan warga, korban mengalami luka bakar saat mencoba menyelamatkan harta bendanya,” ungkap Kepala Pananggung Jawab (PJ) Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Bhayangkara, Aipda Romy Irawan Patiku, kemarin.

Menurutnya, untuk saat ini korban masih mendapatkan perawatan dari dokter dan perawat. Pasalnya korban mengalami luka bakar 9 persen pada grade satu lapisan epidermis kulit di bagian jari tangan kanan dan kiri.

“Dalam perawatan korban kebakaran ini, tidak dipungut biaya alias gratis. Ini merupakan bentuk kepedulian dan kedekatan layanan kami dalam membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan,” tandasnya. (*jef/hnd)

Exit mobile version