27.3 C
Jakarta
Tuesday, April 30, 2024

Operasi Ketupat Telabang 2024

Siapkan 1.826 Personel Gabungan, Siap Wujudkan Pengamanan Arus Mudik dan Balik Idulfitri

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Ketupat Telabang 2024. Untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif menjelang perayaan hari raya Idulfitri 1445 H di halaman Mapolda Kalteng, Rabu (3/4/2024) sore.

Personel gabungan saat apel gelar pasukan Operasi Ketupat Telabang 2024, di halaman Mapolda Kalteng, Rabu (3/4) sore. (FOTO : JEFRIE/PROKALTENG.CO)

“Apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Telabang 2024 menjelang perayaan hari Idulfitri 1446 H. Kegiatan ini sebagai komitmen nyata sinegeritas TNI Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan arus mudik dan balik hari raya Idulfitri 1445 H,” ucap Kapolda Kalteng, Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto usai kegiatan apel.

Menurut Kapolda, pihaknya telah menyiapkan 1826 personel gabungan yang sudah siap. Operasi tersebut dilaksanakan sejak 4 – 16 April 2024. Kapolda mengatakan secara umum situasi keamanan di Kalteng saat ini kondusif dan menyatakan pihaknya sangat siap.

Baca Juga :  Terima SP2HP, Charles Minta Kasus Bupati Kapuas Ben Brahim Ada Kejelasan

“Berdasarkan lingkup di Kalimantan Tengah, kami menyatakan siap karena kami sudah rapat koordinasi teknis dan kondisi dinamis. Kami Polda kalteng bersinergi dengan TNI dan stakeholder lainnya siap untuk melakukan pengamanan arus mudik dan balik hari raya Idulfitri 1445 H,” tuturnya.

Pihaknya berharap pelaksanan operasi tersebut dapat berjalan optimal. Sehingga masyarakat dapat merasakan mudik aman, ceria dan penuh makna. Diharapkan momentum mudik dan hari raya Idulfitri 1445 H dapat mempererat silaturhami persatuan di seluruh lapisan masyarakat. (jef)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Ketupat Telabang 2024. Untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif menjelang perayaan hari raya Idulfitri 1445 H di halaman Mapolda Kalteng, Rabu (3/4/2024) sore.

Personel gabungan saat apel gelar pasukan Operasi Ketupat Telabang 2024, di halaman Mapolda Kalteng, Rabu (3/4) sore. (FOTO : JEFRIE/PROKALTENG.CO)

“Apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Telabang 2024 menjelang perayaan hari Idulfitri 1446 H. Kegiatan ini sebagai komitmen nyata sinegeritas TNI Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan arus mudik dan balik hari raya Idulfitri 1445 H,” ucap Kapolda Kalteng, Irjen Pol Drs. Djoko Poerwanto usai kegiatan apel.

Menurut Kapolda, pihaknya telah menyiapkan 1826 personel gabungan yang sudah siap. Operasi tersebut dilaksanakan sejak 4 – 16 April 2024. Kapolda mengatakan secara umum situasi keamanan di Kalteng saat ini kondusif dan menyatakan pihaknya sangat siap.

Baca Juga :  Terima SP2HP, Charles Minta Kasus Bupati Kapuas Ben Brahim Ada Kejelasan

“Berdasarkan lingkup di Kalimantan Tengah, kami menyatakan siap karena kami sudah rapat koordinasi teknis dan kondisi dinamis. Kami Polda kalteng bersinergi dengan TNI dan stakeholder lainnya siap untuk melakukan pengamanan arus mudik dan balik hari raya Idulfitri 1445 H,” tuturnya.

Pihaknya berharap pelaksanan operasi tersebut dapat berjalan optimal. Sehingga masyarakat dapat merasakan mudik aman, ceria dan penuh makna. Diharapkan momentum mudik dan hari raya Idulfitri 1445 H dapat mempererat silaturhami persatuan di seluruh lapisan masyarakat. (jef)

Terpopuler

Artikel Terbaru