30.6 C
Jakarta
Thursday, April 17, 2025

Dewan Soroti Jalan Perdesaan

KASONGAN–Dalam rangka
meningkatkan dan mudahkan akses masyarakat dalam melaksanakan berbagai
aktifitasnya, pihak dewan meminta kepada Pemerintah Kabupaten Katingan melalui
instansi teknisnya, supaya jalan antar desa menjadi perhatian pemerintah.

Anggota DPRD Kabupaten
Katingan Yanel mengungkapkan, bahwa ada sejumlah ruas jalan yang perlu
ditingkatkan dan hingga sekarang masih sulit untuk dijalani. Diantaranya di
wilayah Kecamatan Petak Malai yang letak geografis wilayahnya paling utara
sungai Samba.

Selanjutnya, politisi Gerindra
itu menyoroti, ruas jalan di beberapa jalan penghubung dari Desa Tumbang
Habangoi ke Desa Batutukan, yang juga terhubung ke Desa Tumbang Habangoi,
Kecamatan Petak Malai.

Menurutnya, ini perlu
diperhatikan secara menyeluruh. Karena ujarnya, masyarakat di desa-desa
tersebut saling berhubungan dalam menjalankan aktivitas perekonomian.

Baca Juga :  Tidak Kuorum, Pembentukan Pansus Hak Angket Ditunda

“Badan jalan ini juga menjadi
penunjang utama dalam melakukan mobilisasi, transportasi serta distribusi
barang dan jasa bagi masyarakat setempat,” terangnya.

Oleh karena itu sebagai wakil
rakyat warga setempat, dia berharap penuh kepada Pemerintah Kabupaten Katingan
secepatnya mengambil langkah strategis, guna meningkatkan pembangunan jalan di
wilayah itu. Sehingga aktivitas ekonomi di wilayah tersebut bisa berjalan baik,
yang tentu saja akan berdampak bagi Kabupaten Katingan secara keseluruhan.

“Langkah-langkah melalui
kebijakan peningkatan ruas jalan tersebut sebenarnya bukan hanya di desa-desa
di kecamatan Petak Malai saja, tapi juga di desa-desa yang ada di beberapa
kecamatan lainnya,” katanya. (eri/abe)

KASONGAN–Dalam rangka
meningkatkan dan mudahkan akses masyarakat dalam melaksanakan berbagai
aktifitasnya, pihak dewan meminta kepada Pemerintah Kabupaten Katingan melalui
instansi teknisnya, supaya jalan antar desa menjadi perhatian pemerintah.

Anggota DPRD Kabupaten
Katingan Yanel mengungkapkan, bahwa ada sejumlah ruas jalan yang perlu
ditingkatkan dan hingga sekarang masih sulit untuk dijalani. Diantaranya di
wilayah Kecamatan Petak Malai yang letak geografis wilayahnya paling utara
sungai Samba.

Selanjutnya, politisi Gerindra
itu menyoroti, ruas jalan di beberapa jalan penghubung dari Desa Tumbang
Habangoi ke Desa Batutukan, yang juga terhubung ke Desa Tumbang Habangoi,
Kecamatan Petak Malai.

Menurutnya, ini perlu
diperhatikan secara menyeluruh. Karena ujarnya, masyarakat di desa-desa
tersebut saling berhubungan dalam menjalankan aktivitas perekonomian.

Baca Juga :  Tidak Kuorum, Pembentukan Pansus Hak Angket Ditunda

“Badan jalan ini juga menjadi
penunjang utama dalam melakukan mobilisasi, transportasi serta distribusi
barang dan jasa bagi masyarakat setempat,” terangnya.

Oleh karena itu sebagai wakil
rakyat warga setempat, dia berharap penuh kepada Pemerintah Kabupaten Katingan
secepatnya mengambil langkah strategis, guna meningkatkan pembangunan jalan di
wilayah itu. Sehingga aktivitas ekonomi di wilayah tersebut bisa berjalan baik,
yang tentu saja akan berdampak bagi Kabupaten Katingan secara keseluruhan.

“Langkah-langkah melalui
kebijakan peningkatan ruas jalan tersebut sebenarnya bukan hanya di desa-desa
di kecamatan Petak Malai saja, tapi juga di desa-desa yang ada di beberapa
kecamatan lainnya,” katanya. (eri/abe)

Terpopuler

Artikel Terbaru