PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Sebagai bentuk upaya preventif pencegahan penularan Covid-19, Polsek Bukit Batu melaksanakan kegiatan internal tentang pengawasan pendisiplinan protocol kesehatan terhadap personel, Kamis (29/4).
"Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk menciptakan situasi personel Polsek Bukit Batu yang disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan (prokes) penanggulangan Covid-19 dengan selalu menerapkan 5M," kata Kanit Provos Polsek Bukit Batu, Aiptu Hanjung, Jumat (30/4).
Sementara itu, Kapolsek Bukit Batu Ipda Dedi Satria Wiranto menambahkan, dalam pelaksanaannya, anggota lebih aktif di lapangan dalam menegakan kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi prokes.
Untuk itu lanjutnya, pihaknya selalu meningkatkan giat pengawasan internal terhadap personel mengenai penerapan protokol kesehatan tersebut. Menurutnya, hal ini semua bertujuan agar memaksimalkan pelayanan Polri terhadap masyarakat ditengah pandemi Covid-19 yang masih melanda.
"Kedisiplinan personel Polsek Bukit Batu terhadap prokes merupakan bentuk awal pelayanan terhadap masyarakat. Karena kita telah ikut berpartisipasi dalam upaya penanggulangan penyebaran Pandemi Covid-19," pungkasnya.