Site icon Prokalteng

Bawaslu Lantik Anggota Panwascam

bawaslu-lantik-anggota-panwascam

SUKAMARA – Badan
Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sukamara resmi melantik anggota
Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) se Kabupaten Sukamara. Kegiatan yang digelar di Gedung Gawi Barinjam dihari langsung
oleh Bupati Sukamara H Windu Subagio, unsur forkopimda serta sejumlah
perwakilan Parpol.

Dalam
arahannya Bupati Sukamara H Windu Subagio mengatakan pentingnya peranan
Panwascam dalam mensukseskan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan
Tengah yang tahapan akan segera dimulai tahun 2020 mendatang. Bupati
mengibaratkan Panwascam berfungsi sebagai wasit dalam pertandingan yang
memiliki peran penting dalam menjaga sportifitas dalam bertanding ataupun
Pemilihan.

“Dengan
adanya unsur panwas yang berfungsi sebagai wasit yang adil diharapkan bisa
menciptakan situasi yang kondusif di daerah,” ujar Bupati Sukamara H Windu
Subagio usai menghadiri pelantikan Panwascam se Kabupaten Sukamara di Gedung
Gawi Barinjam, Minggu (22/12).

Bupati
berharap melalaui pelantikan ini seleksi yang dilakukan diharapkan dapat
melahirkan para Pengawas tingkat Kecamatan yang berkualitas dengan penuh
tanggung jawab dan berpedoman pada aturan yang ada.

“Kepada
anggota Panwascam yang baru saja dilantik jalankan tugas sesuai dengan
tupoksinya masing-masing, jabatan adalah amanah yang harus bisa
dipertanggungjawabkan baik kepada masyarakat maupun kepada Allah SWT,”
jelasnya.

Bupati
menambahkan, Pemerintah Kabupaten Sukamara mendukung pelaksanaan Pemilihan
Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah di Kabupaten Sukamara bisa
berjalan aman, lancar, damai tanpa kendala. Pemerintah Kabupaten Sukamara juga
menyatakan kesiapan daerah dalam melaksanakan Pemilihan Gubernur Kalteng.

“Pemkab
Sukamara siap dalam melaksanakan Pesta Demokrasi Pemilihan Gubernur dan Wakil
Gubernur Kalimantan Tengah 2020,”pungkasnya. (lan/ala/iha/CTK)

Exit mobile version