27.3 C
Jakarta
Thursday, April 17, 2025

Waspada ! Coretan di Pagar dan Tiang Listrik Bikin Warga Resah

PALANGKA RAYA – Ditemukannya sejumlah tanda
misterius berupa coretan yang sama di pagar rumah warga di Jalan Lele IV Kota
Palangka Raya, dan aksi percobaan tindak pidana pencurian dengan pemberatan
(Curat) di tempat itu membuat warga resah.

Karena itu, warga setempat pun meningkatkan
kewaspadaan untuk menjaga lingkungan sekitarnya.  Bahkan menurut pantauan kaltengpos.co pada
Rabu dini hari  (22/4), warga sekitar
juga melakukan ronda jaga malam untuk berpatroli di tiap gang-gang.

Garis yang dijumpai di beberapa pagar rumah
ini memiliki ciri-ciri dua hingga tiga garis memanjang ke bawah. Selain di
pagar tanda coretan misterius ini juga terlihat di tiang listrik.

Sementara ini terdapat sekitar 8 rumah yang
ditemukan dengan tanda yang sama di Jalan Lele III. Dan kebanyakan dari rumah
tersebut memiliki lokasi di sudut pertigaan atau pojokan gang buntu.

Baca Juga :  Sekdaprov Apresiasi Keamanan di Gumas

“Semenjak kejadian itu kita semakin
siaga tiap malam dengan melakukan ronda malam,” kata Ketua RT. 04 Lewi
kepada Kaltengpos.co saat ronda malam.

Memang. Hal ini menyusul kejadian yang
dialami oleh pemilik rumah yang rumahnya didatangi orang tak dikenal. Bahkan
tak segan pelakunya berani melukai korbannya.

Selain di Jalan Lele 4, tanda misterius ini
juga menyasar Jalan terdekatnya yaitu Jalan Patin.

“Kemarin sekitar jam 03.00 WIB an kita
sempat ngejar pria pakai motor Suzuki Shogun warna biru. Kemudian besoknya
paginya ada motor R15 Biru Kh 3743 YL yang terekam vidio bukan warga sini yang
mencurigakan,” beber Kurnia warga sekitar.

Dengan adanya kejadian tersebut, Ketua RT
setempat mengimbau kepada warga agar tetap waspada dan hati hati. “Sebelum
tidur dicek lagi pintu maupun jendela. Untuk barang berharga bisa disimpan
ditempat yang aman,” katanya.

Baca Juga :  Semoga Sukses!!! Desa Muara Bumban Siap Ikuti Lomba Desa Isen Mulang

Ia juga mengajak
supaya bersama-sama peduli untuk menciptakan lingkungan yang aman supaya terhindar
dari tindak kejahatan.

PALANGKA RAYA – Ditemukannya sejumlah tanda
misterius berupa coretan yang sama di pagar rumah warga di Jalan Lele IV Kota
Palangka Raya, dan aksi percobaan tindak pidana pencurian dengan pemberatan
(Curat) di tempat itu membuat warga resah.

Karena itu, warga setempat pun meningkatkan
kewaspadaan untuk menjaga lingkungan sekitarnya.  Bahkan menurut pantauan kaltengpos.co pada
Rabu dini hari  (22/4), warga sekitar
juga melakukan ronda jaga malam untuk berpatroli di tiap gang-gang.

Garis yang dijumpai di beberapa pagar rumah
ini memiliki ciri-ciri dua hingga tiga garis memanjang ke bawah. Selain di
pagar tanda coretan misterius ini juga terlihat di tiang listrik.

Sementara ini terdapat sekitar 8 rumah yang
ditemukan dengan tanda yang sama di Jalan Lele III. Dan kebanyakan dari rumah
tersebut memiliki lokasi di sudut pertigaan atau pojokan gang buntu.

Baca Juga :  Sekdaprov Apresiasi Keamanan di Gumas

“Semenjak kejadian itu kita semakin
siaga tiap malam dengan melakukan ronda malam,” kata Ketua RT. 04 Lewi
kepada Kaltengpos.co saat ronda malam.

Memang. Hal ini menyusul kejadian yang
dialami oleh pemilik rumah yang rumahnya didatangi orang tak dikenal. Bahkan
tak segan pelakunya berani melukai korbannya.

Selain di Jalan Lele 4, tanda misterius ini
juga menyasar Jalan terdekatnya yaitu Jalan Patin.

“Kemarin sekitar jam 03.00 WIB an kita
sempat ngejar pria pakai motor Suzuki Shogun warna biru. Kemudian besoknya
paginya ada motor R15 Biru Kh 3743 YL yang terekam vidio bukan warga sini yang
mencurigakan,” beber Kurnia warga sekitar.

Dengan adanya kejadian tersebut, Ketua RT
setempat mengimbau kepada warga agar tetap waspada dan hati hati. “Sebelum
tidur dicek lagi pintu maupun jendela. Untuk barang berharga bisa disimpan
ditempat yang aman,” katanya.

Baca Juga :  Semoga Sukses!!! Desa Muara Bumban Siap Ikuti Lomba Desa Isen Mulang

Ia juga mengajak
supaya bersama-sama peduli untuk menciptakan lingkungan yang aman supaya terhindar
dari tindak kejahatan.

Artikel Sebelumnya
Artikel Selanjutnya

Terpopuler

Artikel Terbaru