PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-BPJS Ketenagakerjaan Cabang Palangka Raya menggelar Company Gathering dengan tema Continuity Of Digital Transformation For Excelence Services Passion Relationship dan Result di Ballroom Bahaur, Neo Hotel Palangka Raya, Jum'at (9/4). Sedikitnya 40 peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut, terdiri dari beberapa perusahan yang bekerja sama dengan BPJS ketenagakerjaan di Kota Palangka Raya.
Kepala BPJS Ketenaga kerjaan (BPJAMSOSTEK) Cabang Palangka Raya Royyan Huda mengatakan, dalam kegiatan Company Gathering ini, menginstruksikan bahwa saat ini sudah zamannya dari manual ke zaman digital. Menurutnya hal ini guna mempermudah masyarakat dalam melakukan klaim BPJS ketenagakerjaan.
"Sebagai contoh saja, di era pandemi Covid-19 saat ini, saat ada peserta yang ingin melakukan klaim BPJS Ketenagakerjaan, yang biasanya datang langsung di kantor BPJS, sekarang bisa lewat online tanpa harus tatap muka pun bisa dilakukan," ucapnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan dengan terlaksananya kegiatan ini, para mitra yang sudah bekerjasama bersama BPJS Ketenagakerjaan bisa lebih kuat lagi dalam membangun kerja sama dan silahturahmi.
"Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, kita semakin kuat dalam membangun kerja sama. Apabila ada kendala atau hal yang belum di mengerti bersama sama kita diskusikan, baik itu tentang seputar BPJS Ketenagakerjaan, cara klaim dana pensiun dan sebagainya bisa menghubungi kita," tutupnya.