33.1 C
Jakarta
Thursday, March 6, 2025

Selesai Amankan Penetapan Pilkada Lamandau, 120 Personel BKO Polda Kalteng Dipulangkan

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO –120 personel bawah kendali operasi (BKO) Polda Kalteng kembali ke satuan masing-masing setelah selesai membantu pengamanan di Kabupaten Lamandau.

Ya, personel gabungan terdiri dari Brimob dan Sabhara Polda Kalteng, Polres Kotawaringin Barat, dan Polres Sukamara ini, telah bertugas mengamankan situasi pasca penetapan Pilkada 2024 oleh MK, KPU, dan DPRD Lamandau.

Dalam arahannya, Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras personel BKO selama bertugas di wilayah hukum Polres Lamandau.

“Terima kasih atas kerjasamanya selama ini membantu Polres Lamandau. Semoga kembali selamat ke satuan masing-masing,” ujar Kapolres, Kamis (6/3/2025).

Kapolres juga menyampaikan permohonan maaf jika terdapat kekurangan selama pelaksanaan tugas BKO di wilayah Polres Lamandau.  “Keberadaan personel BKO ini dinilai sangat membantu Polres Lamandau dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujarnya. (bib/hnd)

Baca Juga :  Satpol PP Bongkar Lapak PKL Bundaran Gentong

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO –120 personel bawah kendali operasi (BKO) Polda Kalteng kembali ke satuan masing-masing setelah selesai membantu pengamanan di Kabupaten Lamandau.

Ya, personel gabungan terdiri dari Brimob dan Sabhara Polda Kalteng, Polres Kotawaringin Barat, dan Polres Sukamara ini, telah bertugas mengamankan situasi pasca penetapan Pilkada 2024 oleh MK, KPU, dan DPRD Lamandau.

Dalam arahannya, Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras personel BKO selama bertugas di wilayah hukum Polres Lamandau.

“Terima kasih atas kerjasamanya selama ini membantu Polres Lamandau. Semoga kembali selamat ke satuan masing-masing,” ujar Kapolres, Kamis (6/3/2025).

Kapolres juga menyampaikan permohonan maaf jika terdapat kekurangan selama pelaksanaan tugas BKO di wilayah Polres Lamandau.  “Keberadaan personel BKO ini dinilai sangat membantu Polres Lamandau dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujarnya. (bib/hnd)

Baca Juga :  Satpol PP Bongkar Lapak PKL Bundaran Gentong

Terpopuler

Artikel Terbaru

/