SAMPIT,PROKALTENG.CO – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) meminta kepastian rencana perbaikan Jalan Mohammad Hatta atau lingkar selatan yang dijanjikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng. Pasalnya hingga saat ini belum ada kepastian kapan akan dilaksanakan.
Kepala Dinas PUPR, H Machmoer mengatakan, Pemprov menjanjikan segera memperbaiki ruas jalan yang memang berstatus jalan provinsi tersebut, dan janji tersebut juga disampaikan kepada Komisi IV DPRD Kabupaten Kotim.
"Jalan lingkar selatan yang rusak parah itu sudah dilakukan penanganan darurat dengan menggunakan material agregat yang disumbangkan sejumlah perusahaan, tetapi jalan tersebut saat ini kembali rusak sehingga sangat mengganggu angkutan berat yang melintas," ujar Machmoer, Rabu (2/6).
Dirinya mengatakan Pemprov melalui Dinas PUPR Kalteng beberapa waktu lalu mengabarkan telah menganggarkan perbaikan jalan lingkar selatan itu sebesar Rp 10 miliar, tetapi hingga kini belum ada kejelasan. Kalau dari segi dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) mereka ada, tapi dari penayangan lelang masih belum terlihat.
Ia berharap Pemprov segera merialisasikan perbaikan lingkar selatan secara permanen, karena keberadaan jalan tersebut akan berdampak terhadap kegiatan ekonomi, khususnya di Pelabuhan Bagendang, serta agar jalan dalam kota tidak cepat rusak
"Kami berharap Pemprov segera merealisasikan perbaikan tersebut. Karena jalan lingkar selatan itu adalah kewenangan pemerintah provinsi. Tugas kita di kabupaten adalah mem-back up dengan kerja sama melalui beberapa perusahaan dan angkutan lainnya yang difasilitasi pemerintah kabupaten agar jalan itu tetap fungsional," ucapnya.