32.1 C
Jakarta
Saturday, April 20, 2024

Anggota Polisi di Palangka Raya Diduga Akhiri Hidup dengan Cara Gantung Diri

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Satu oknum anggota polisi ditemukan meninggal dunia di rumahnya Jalan Veteran Kecamatan Pahandut Kota Palangka Raya, Selasa (26/07/2022). Kematian oknum anggota polisi berinisial EW (39) itu, diduga dengan cara gantung diri.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Budi Santosa membenarkan kejadian penemuan pria yang diduga mengakhiri hidupnya dengan gantung diri di dalam rumah miliknya.

“Berdasarkan keterangan saksi di lokasi kejadian, saat itu pada malam hari saksi seorang perempuan yang masih dilakukan pemeriksaan mengatakan, bahwa dirinya tengah mandi. Sedangkan EW saat itu tengah menonton televisi. Saat saksi mandi mendengar suara televisi yang sangat keras, lalu saksi mencoba untuk keluar dan ternyata menemukan EW tergantung,” ucapnya saat digelar press rilis di Mapolresta Palangka Raya, Selasa (26/07/2022) sore.

Baca Juga :  Berniat Menyendiri, Pria 28 Tahun Justru Akhiri Hidup dengan Cara Begini

Mengetahui hal tersebut, dikatakan Kapolresta Palangka Raya bahwa saksi pun langsung berteriak minta tolong. Sehingga teriakan tersebut, membuat tetangga sekitar keluar rumah dan membantu melepaskan tali yang menjerat EW. Selanjutnya langsung membawa ke rumah sakit.

“Atas kasus ini, kita melakukan olah TKP serta melakukan penyelidikan, baik saksi dan barang bukti yang kita amankan di lokasi kejadian. Yakni tali untuk korban bunuh diri. Untuk saat ini korban sudah dilakukan pemakaman,” ungkap Budi Santosa.






Reporter: Syahyudi

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Satu oknum anggota polisi ditemukan meninggal dunia di rumahnya Jalan Veteran Kecamatan Pahandut Kota Palangka Raya, Selasa (26/07/2022). Kematian oknum anggota polisi berinisial EW (39) itu, diduga dengan cara gantung diri.

Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Budi Santosa membenarkan kejadian penemuan pria yang diduga mengakhiri hidupnya dengan gantung diri di dalam rumah miliknya.

“Berdasarkan keterangan saksi di lokasi kejadian, saat itu pada malam hari saksi seorang perempuan yang masih dilakukan pemeriksaan mengatakan, bahwa dirinya tengah mandi. Sedangkan EW saat itu tengah menonton televisi. Saat saksi mandi mendengar suara televisi yang sangat keras, lalu saksi mencoba untuk keluar dan ternyata menemukan EW tergantung,” ucapnya saat digelar press rilis di Mapolresta Palangka Raya, Selasa (26/07/2022) sore.

Baca Juga :  Berniat Menyendiri, Pria 28 Tahun Justru Akhiri Hidup dengan Cara Begini

Mengetahui hal tersebut, dikatakan Kapolresta Palangka Raya bahwa saksi pun langsung berteriak minta tolong. Sehingga teriakan tersebut, membuat tetangga sekitar keluar rumah dan membantu melepaskan tali yang menjerat EW. Selanjutnya langsung membawa ke rumah sakit.

“Atas kasus ini, kita melakukan olah TKP serta melakukan penyelidikan, baik saksi dan barang bukti yang kita amankan di lokasi kejadian. Yakni tali untuk korban bunuh diri. Untuk saat ini korban sudah dilakukan pemakaman,” ungkap Budi Santosa.






Reporter: Syahyudi

Terpopuler

Artikel Terbaru