PANGKALAN BUN,KALTENGPOS.CO – Demi mengantisipasi dan
menjaga keamanan di markas polisi, jajaran Polsek Arut Utara (Aruta) mengecek
sarana dan prasarana yang selama ini digunakan. Salah satunya alat pelindung
diri dan senjata api.
Dengan harapan apabila nanti digunakan bisa sesuai
fungsi. Hal ini disampaikan Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Andi
Kirana melalui Kapolsek Aruta, Ipda Rais Fadhillilah.
Menurutnya, sejauh ini tidak mengalami masalah karena
semua sarana prasarana yang digunakan cukup baik. Hanya perlu dicek rutin.
Mengingat penggunaannya juga selalu dilakukan setiap hari sehingga pengawasan dan
kebersihan secara berkala. Selain itu, juga beberapa perlengkapan sejauh ini
cukup memadai dan aman.
“Kami ingin pastikan apakah sarana dan prasarana
yang dimiliki sudah lengkap dan berfungsi. Kami tidak ingin saat akan digunakan
justru bermasalah,” katanya.
Rais menegaskan, selain memeriksa kelengkapan senjata
dan perlengkapan lainnya, pihaknya meminta anggotanya selalu waspada. Karena
situasi dan kondisi yang terjadi saat ini sehingga bisa memberikan rasa aman
pada masyarakat. Tentunya dukungan warga sangat diharapkan sehingga dapat
mencegah terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Kami harapkan peran serta warga dalam membantu
dan memberikan rasa aman di lingkungannya masing-masing,” imbuhnya.