25.9 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Responsif Ungkap Kejahatan, Ini Sepak Terjang Tim Raimas Back Bone

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Anggota Kepolisian Direktorat Samapta Polda Kalimantan Tengah yang berjuluk Badak Raimas merupakan pasukan garda terdepan milik Polda Kalteng. Sepak terjangnya di tengah masyarakat Kota Palangka Raya sudah tidak asing lagi. Mendengar sebutan namanya saja, para pelaku kejahatan di jalanan pun mulai gentar.

Anggota polisi yang tergabung dalam tim tersebut, memiliki tugas utama untuk mengurai, membubarkan dan melokalisasi massa yang melakukan tindakan anarki yang berpotensi mengganggu kamtibmas.

Anggota tim ini berjumlah kurang lebih 30 personil dan dipimpin oleh Danru Bripda Dwi Saifudin rutin dan Wadanru Bripda M. Fauzi. Mereka setiap malam selalu melaksanakan kegiatan patroli dengan menggunakan motor khusus di wilayah Kota Palangka Raya.

Baca Juga :  Masuk Jalur Berlawanan, Pikap Hantam Motor Hingga Tewaskan Empat Oran

Direktur Samapta Polda Kalteng dijabat oleh Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri melalui Wakil Direktur AKBP Timbul RK Siregar mengatakan bahwa Tim Badak Raimas ini pernah mengungkap segala bentuk kejahatan.

“Mulai dari aksi kejahatan jalanan hingga pengungkapan peredaran gelap narkoba yang tertangkap tangan,” kata Timbul, Selasa (10/8/2021).

Dijelaskannya, mulai dari aksi premanisme yang kedapatan membawa senjata tajam, aksi balapan liar, peredaran gelap narkoba, semuanya pernah diungkap. Tidak mudah bagi para personil mengungkap dan menangkap para pelaku kejahatan. Bahkan menurutnya nyawa menjadi taruhannya. Sebab, sesuai pengalaman, anggota pernah mendapatkan perlawanan dan ditabrak sepeda motor pelaku kejahatan hingga terluka.

“Tim Raimas Back Bone Ditsamapta Polda Kalimantan Tengah ini sudah memiliki jiwa yang responsif, terlatih dan tidak mudah dilumpuhkan serta selalu siap untuk memberikan rasa aman dan kondusif dalam pemeliharaan keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat,” tandasnya.

Baca Juga :  Resmi Tersangka, Mantan Direktur PDAM Kapuas Ditahan

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Anggota Kepolisian Direktorat Samapta Polda Kalimantan Tengah yang berjuluk Badak Raimas merupakan pasukan garda terdepan milik Polda Kalteng. Sepak terjangnya di tengah masyarakat Kota Palangka Raya sudah tidak asing lagi. Mendengar sebutan namanya saja, para pelaku kejahatan di jalanan pun mulai gentar.

Anggota polisi yang tergabung dalam tim tersebut, memiliki tugas utama untuk mengurai, membubarkan dan melokalisasi massa yang melakukan tindakan anarki yang berpotensi mengganggu kamtibmas.

Anggota tim ini berjumlah kurang lebih 30 personil dan dipimpin oleh Danru Bripda Dwi Saifudin rutin dan Wadanru Bripda M. Fauzi. Mereka setiap malam selalu melaksanakan kegiatan patroli dengan menggunakan motor khusus di wilayah Kota Palangka Raya.

Baca Juga :  Masuk Jalur Berlawanan, Pikap Hantam Motor Hingga Tewaskan Empat Oran

Direktur Samapta Polda Kalteng dijabat oleh Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri melalui Wakil Direktur AKBP Timbul RK Siregar mengatakan bahwa Tim Badak Raimas ini pernah mengungkap segala bentuk kejahatan.

“Mulai dari aksi kejahatan jalanan hingga pengungkapan peredaran gelap narkoba yang tertangkap tangan,” kata Timbul, Selasa (10/8/2021).

Dijelaskannya, mulai dari aksi premanisme yang kedapatan membawa senjata tajam, aksi balapan liar, peredaran gelap narkoba, semuanya pernah diungkap. Tidak mudah bagi para personil mengungkap dan menangkap para pelaku kejahatan. Bahkan menurutnya nyawa menjadi taruhannya. Sebab, sesuai pengalaman, anggota pernah mendapatkan perlawanan dan ditabrak sepeda motor pelaku kejahatan hingga terluka.

“Tim Raimas Back Bone Ditsamapta Polda Kalimantan Tengah ini sudah memiliki jiwa yang responsif, terlatih dan tidak mudah dilumpuhkan serta selalu siap untuk memberikan rasa aman dan kondusif dalam pemeliharaan keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat,” tandasnya.

Baca Juga :  Resmi Tersangka, Mantan Direktur PDAM Kapuas Ditahan

Terpopuler

Artikel Terbaru