Site icon Prokalteng

Perahu Motor Masuk Kolong Tongkang, Dua Karyawan Hasnur Tenggelam

Akibatnya, perahu motor hanyut dan terbawa arus hingga masuk ke kolong sebuah tongkang yang sarat muatan batu bara, dua karyawan PT. Hasnur Cipta Karya yang tenggelam pada Sabtu (6/1/ 2024) hingga saat ini, Minggu (7/1/ 2024) masih dalam pencarian tim SAR gabungan. (FOTO : IST)

BUNTOK, PROKALTENG.CO –  Dua karyawan PT. Hasnur Cipta Karya yang tenggelam pada Sabtu (6/1/ 2024) hingga saat ini, Minggu (7/1/ 2024) masih dalam pencarian tim SAR gabungan. Kedua korban itu bernama Ardi, yang bertugas sebagai helver greder dan Nurul Riyadi driver DT.

Kedua korban dinyatakan hilang dan tenggelam di sungai DAS Barito wilayah Kelurahan Pendang Kecamatan Dusun Utara. Sementara Arfan, seorang operator greder, berhasil diselamatkan dan saat ini mendapat perawatan tim medis setempat.

Informasi dihimpun menyebutkan,  kejadian bermula ketika ketiga korban hendak menyeberang pulang ke mes mereka. Saat perahu motor yang mereka tumpangi berada di tengah sungai, tiba-tiba mesinnya mendadak mati.

Akibatnya, perahu motor hanyut dan terbawa arus hingga masuk ke kolong sebuah tongkang yang sarat muatan batu bara.Kala itu, tongkang  dengan nama Momentum 3008  sedang ditarik oleh kapal tugboat bernama Momentum 08.

Saat ini, tim SAR gabungan yang terdiri dari anggota Polsek Dusun Utara, anggota Koramil Pendang, dan masyarakat setempat sedang giat melakukan pencarian terhadap dua korban yang belum ditemukan.

“Laporan perkembangan mengenai kejadian ini akan segera kami disampaikan kepada publik,” kata salah seorang anggota Tim SAR.

Kapolsek Dusun Utara Iptu Agus Setiyono dikonfirmasi melalui pesan Whatsaap (WA) Minggu 7 Januari 2024 membenarkan telah terjadinya laka air itu. “Benar mas, saat ini dua korban masih dalam pencarian,”tegasnya singkat. (ner/kpg/ind)

Exit mobile version