33.2 C
Jakarta
Sunday, September 29, 2024

Pjs Bupati Kotim Dikukuhkan, Disdik Kalteng Minta Pendidikan Jadi Prioritas Utama

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Plt. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kalimantan Tengah, Muhammad Reza Prabowo, menekankan pentingnya kesinambungan dalam pelayanan publik, khususnya di sektor pendidikan, usai pengukuhan Shalahuddin sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kotawaringin Timur.

Reza berharap agar Shalahuddin dapat terus mendukung program pendidikan yang telah berjalan guna memastikan tidak ada gangguan dalam proses belajar mengajar.

“Kami berharap Pjs Bupati Kotim bisa mempertahankan dukungannya terhadap program-program pendidikan yang sudah berjalan, sehingga tidak ada gangguan bagi siswa dan guru,” ujar Reza saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (28/9/2024).

Lebih lanjut, Reza menegaskan bahwa pendidikan adalah investasi jangka panjang yang krusial.

“Pendidikan adalah investasi masa depan. Dengan memastikan semua program pendidikan berjalan lancar, kita tidak hanya menjaga kualitas pendidikan, tapi juga memberikan harapan kepada generasi muda di Kotawaringin Timur,” imbuhnya.

Baca Juga :  Pemprov Kalteng Gelar PKN II untuk Lahirkan Pemimpin Strategis

Reza juga mengajak seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan untuk bersinergi mendukung tugas-tugas yang diemban oleh Pjs Bupati.

“Mari kita dukung Shalahuddin dalam menjalankan tugasnya, agar pelayanan kepada masyarakat tetap optimal. Sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan Kotawaringin Timur yang lebih baik,” pungkasnya.

Pengukuhan Shalahuddin sebagai Pjs Bupati Kotim dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (25/9/2024). Acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah unsur pemerintahan dan tokoh masyarakat. Pada kesempatan itu, Gubernur menyerahkan SK perpanjangan jabatan untuk lima penjabat bupati serta Wali Kota Palangka Raya.

Pengangkatan Pjs Bupati Kotim dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan Bupati dan Wakil Bupati Kotim yang sedang cuti karena mengikuti Pilkada serentak 2024. Gubernur Sugianto meminta agar Shalahuddin tidak perlu menciptakan program baru, mengingat masa jabatannya yang singkat.

Baca Juga :  Sugianto Sabran Akan Undang 4 Paslon Gubernur dan Wagub Sarapan Pagi Bahas Mengenai Kalteng

“Saya minta agar Pjs Bupati Kotim fokus meneruskan program-program yang telah ada dan memperbaiki yang masih kurang. Pelayanan kepada masyarakat harus tetap berjalan normal dan adil. Pastikan tidak ada diskriminasi dalam pelayanan publik,” tegas Sugianto.

Lebih lanjut, Gubernur mengingatkan pentingnya menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab. “Jalankan tugas dengan kerja keras dan semangat tulus. Pastikan semua kegiatan pemerintahan daerah berjalan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” ujarnya.

Dengan pengukuhan ini, diharapkan Kotawaringin Timur dapat melalui masa transisi pemerintahan dengan lancar, sekaligus memastikan semua program yang bermanfaat bagi masyarakat terus berlanjut hingga Pilkada selanjutnya. (mmckalteng)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Plt. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kalimantan Tengah, Muhammad Reza Prabowo, menekankan pentingnya kesinambungan dalam pelayanan publik, khususnya di sektor pendidikan, usai pengukuhan Shalahuddin sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kotawaringin Timur.

Reza berharap agar Shalahuddin dapat terus mendukung program pendidikan yang telah berjalan guna memastikan tidak ada gangguan dalam proses belajar mengajar.

“Kami berharap Pjs Bupati Kotim bisa mempertahankan dukungannya terhadap program-program pendidikan yang sudah berjalan, sehingga tidak ada gangguan bagi siswa dan guru,” ujar Reza saat ditemui di ruang kerjanya, Jumat (28/9/2024).

Lebih lanjut, Reza menegaskan bahwa pendidikan adalah investasi jangka panjang yang krusial.

“Pendidikan adalah investasi masa depan. Dengan memastikan semua program pendidikan berjalan lancar, kita tidak hanya menjaga kualitas pendidikan, tapi juga memberikan harapan kepada generasi muda di Kotawaringin Timur,” imbuhnya.

Baca Juga :  Pemprov Kalteng Gelar PKN II untuk Lahirkan Pemimpin Strategis

Reza juga mengajak seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan untuk bersinergi mendukung tugas-tugas yang diemban oleh Pjs Bupati.

“Mari kita dukung Shalahuddin dalam menjalankan tugasnya, agar pelayanan kepada masyarakat tetap optimal. Sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan Kotawaringin Timur yang lebih baik,” pungkasnya.

Pengukuhan Shalahuddin sebagai Pjs Bupati Kotim dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (25/9/2024). Acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah unsur pemerintahan dan tokoh masyarakat. Pada kesempatan itu, Gubernur menyerahkan SK perpanjangan jabatan untuk lima penjabat bupati serta Wali Kota Palangka Raya.

Pengangkatan Pjs Bupati Kotim dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan Bupati dan Wakil Bupati Kotim yang sedang cuti karena mengikuti Pilkada serentak 2024. Gubernur Sugianto meminta agar Shalahuddin tidak perlu menciptakan program baru, mengingat masa jabatannya yang singkat.

Baca Juga :  Sugianto Sabran Akan Undang 4 Paslon Gubernur dan Wagub Sarapan Pagi Bahas Mengenai Kalteng

“Saya minta agar Pjs Bupati Kotim fokus meneruskan program-program yang telah ada dan memperbaiki yang masih kurang. Pelayanan kepada masyarakat harus tetap berjalan normal dan adil. Pastikan tidak ada diskriminasi dalam pelayanan publik,” tegas Sugianto.

Lebih lanjut, Gubernur mengingatkan pentingnya menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab. “Jalankan tugas dengan kerja keras dan semangat tulus. Pastikan semua kegiatan pemerintahan daerah berjalan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku,” ujarnya.

Dengan pengukuhan ini, diharapkan Kotawaringin Timur dapat melalui masa transisi pemerintahan dengan lancar, sekaligus memastikan semua program yang bermanfaat bagi masyarakat terus berlanjut hingga Pilkada selanjutnya. (mmckalteng)

Terpopuler

Artikel Terbaru

/